Find Us On Social Media :

3 Tips Aman Minum Kopi Selama Ramadan, Hindari di Waktu Sahur

Risiko minum kopi saat waktu sahur.

GridHEALTH.idKopi merupakan minuman tidak bisa dilepaskan dari kehidupan sejumlah orang.

Bahkan, ada beberapa orang yang terbiasa mengawali harinya dengan minum kopi.

Nah, di bulan Ramadan, waktu minum kopi yang biasanya dilkaukan pada pagi hari akan berubah menjadi saat sahur.

Meksipun dapat menyegarkan mata, tapi minum kopi saat sahur kurang baik bagi kesehatan apalagi selama Ramadan.

Dilansir dari laman dripdop.com, kopi dapat memengaruhi ginjal sehingga menimbulkan efek diuresis atau peningkatan frekuensi buang air kecil.

Sehingga tak jarang, orang-orang yang minum kopi saat sahur harus bolak-balik ke kamar mandi untuk buang air kecil.

Ini terjadi karena setelah mengonsumsi kopi, tubuh akan menghasilkan urin untuk membuang limbah dan mempertahankan kadar cairan.

Saat tubuh mengeluarkan urin lebih sering, keseimbangan cairan dan elektrolit di tubuh akan mengalami ketidakseimbangan.

Nah, efek selanjutnya yang dirasakan oleh tubuh akibat kopi yang diminum saat sahur adalah dehidrasi.

Baca Juga: Kafein dalam Kopi Dapat Menurunkan Risiko Penyakit Jantung, Studi

Dehidrasi saat berpuasa, dapat menyebabkan tubuh lemas, sakit kepala, pusing, tekanan darah tinggi, dan jadi mudah marah.

Kondisi ini juga membuat rasa haus berlebihan, kulit kering, dan sulit untuk berkonsentrasi sehingga menganggu kegiatan sehari-hari.