Find Us On Social Media :

Tak Banyak yang Tahu, 4 Buah Ini Bisa Memperparah Penyakit Asam Urat

Makan nanas berisiko menyebabkan asam urat kambuh.

GridHEALTH.idAsam urat adalah gangguan kesehatan yang sudah tidak asing lagi banyak orang.

Asam urat merupakan peradangan sendi yang menyebabkan nyeri dan pembengkakan pada persendian, yang bisa berlangsung selama satu atau dua minggu, sebelum kondisinya membaik.

Dilansir dari laman niams.nih.gov, terdapat beberapa bagian tubuh lain yang bisa terdampak oleh asam urat selain sendi, di antaranya berikut ini:

* Bursae, kantung seperti bantal yang ada di antara tulang dan jaringan lunak

* Selubung tendon atau selaput yang mengelilingi tendon

* Ginjal, karena kadar asam urat yang tinggi bisa menyebabkan pembentukan batu dan kerusakan ginjal

Penyakit ini terjadi saat kristal asam urat menumpuk di persendian. Terbentuknya kristal asam urat, disebabkan oleh kadar asam urat yang tinggi dalam darah.

Tubuh secara alami menghasilkan asam urat saat memecah purin, zat yang bisa ditemukan di dalam tubuh.

Saat asam urat kambuh, seseorang akan meraakan nyeri yang intens di bagian jempol kaki dan bisa menyebar ke bagian tubuh yang lain.

Baca Juga: Aplikasi Telepon Bisa Digunakan Untuk Penyembuhan Diri Asam Urat

Misalnya saja pergelangan kaki, lutut, siku, pergelangan tangan, dan jari-jari. Rasa sakit paling parah bisa dirasakan pada empat hingga 12 jam pertama.

Akibat dari asam urat yang kambuh, penderitanya jadi kesulitan untuk melakukan Gerakan dan merasakan ketidaknyamanan yang bisa bertahan selama beberapa hari.

Kekambuhan asam urat bisa terjadi jika mengonsumsi makanan dengan kandungan purin yang tinggi, misalnya saja daging merah.

Namun, tahukah kalau ternyata terdapat buah-buahan yang juga mengadung purin tinggi?

Baca Juga: Asam Urat Tinggi Langsung Normal Dengan Minum Jus Pepaya, Ini Caranya

Dilansir dari Kontan.co.id (30/05/2021), berikut adalah sederet buah-buahan yang dapat menyebabkan asam urat kambuh.

1. Nangka

Buah tropis yang bisa dengan mudah ditemukan di wilayah Asia seperti Indonesia, mempunyai kandungan nutrisi yang penting untuk kesehatan tubuh seperti vitamin C, asam folat (vitamin B9), magnesium, dan kalium.

Namun, bagi penderita asam urat sebaiknya membatasi atau bahkan sama sekali tidak mengonsumsi nangka. Kadar purin yang tinggi dalam buah ini, dapat menyebabkan kekambuhan.

Baca Juga: Sering Telat Makan, Penyebab Asam Urat yang Jarang Diketahui

2. Rambutan

Ketika sudah matang sempurna, rambutan akan memberikan rasa manis ketika dimakan secara langsung. Namun jika tingkat kematangannya terlalu tinggi, gula dalam buah ini bisa berubah menjadi alkohol.

Mengonsumsi buah rambutan yang berlebihan tidak disarankan, karena bisa memicu peningkatan asam urat.

3. Durian

Siapa yang hobi memakan durian? Jika ini merupakan buah favorit dan punya Riwayat asam urat, sebaiknya kurangi asupannya.

Terdapat kandungan kolesterol yang tinggi di durian. Selain meningkatkan kadar kolesterol, makan durian yang berlebihan bisa menyebabkan terjadinya kekambuhan asam urat.

4. Nanas

Nanas mempunyai kandungan serat dan vitamin yang tinggi, sehingga baik bagi kesehatan. Akan tetapi, sama seperti gula alami dalam rambutan, naans bisa berubah menjadi alkohol saat ada di dalam sistem pencernaan.

Alkohol yang terbentuk secara alami tersebut, dapat memicu kenaikan kadar asam urat. Jadi, sebaiknya hindari konsumsi nanas terlalu banyak.

Baca Juga: Pria Lebih Rentan Mengalami Asam Urat, Ternyata Karena Hal Ini