Find Us On Social Media :

Healthy Move, Empat Latihan Terbaik Untuk Meredakan Nyeri Lutut

Ada gerakan olahraga yang dapat mengatasi nyeri lutut.

GridHEALTH.id - Dalam hal mengurangi nyeri lutut dan memperkuat kaki, kita harus memperbanyak latihan yang melatih paha belakang dan glutes.

Alasan umum mengapa banyak orang mengalami nyeri lutut selain kelebihan berat badan adalah gerakan monoton yang selama ini hanya fokus pada paha depan.

Otot bokong, bukan paha depan, memainkan peran paling penting dalam menstabilkan lutut dan pinggul, dan kebanyakan orang tidak tahu cara mengaktifkan dan melibatkannya selama latihan tubuh bagian bawah.

Sebagai permulaan, jika kita sendiri mengalami sakit lutut dan tidak tahu harus mulai dari mana, sangat penting untuk meregangkan paha depan dan betis dan kemudian menggabungkan gerakan yang berfokus pada hamstring / glute.

Empat latihan berikut dikutip dari trainer Tim Liu di laman Eat This akan membantu kita mengaktifkan glutes, memperkuat tubuh bagian bawah, dan mengurangi nyeri lutut;

1. Lateral band walks

Mulailah dengan meletakkan pita melingkar dengan tegangan sedang di atas lutut. Dengan pinggul didorong ke belakang dan lutut lembut, mulailah melangkah ke kiri.

Saat melangkah, awali dengan tumit, dan jangan biarkan lutut goyah. Lakukan semua langkah di kiri sebelum bergerak ke kanan. Lakukan 3 set 15 hingga 20 langkah untuk setiap kaki.

2. Stability ball leg curls

Baca Juga: Healthy Move, 6 Latihan Efektif Tapi Mudah Untuk Atasi Nyeri Lutut

Baca Juga: Ditemukan, Penyebab Penyakit Parkinson yang Menyerang Lansia