Find Us On Social Media :

Mimisan 1 dari 4 Gejala Tekanan Darah Tinggi Setelah Santap Daging

Tekanan darah tinggi usai makan daging bisa menyebabkan mimisan.

GridHEALTH.id - Sajian makanan dengan bahan dasar daging sering dijumpai saat Hari Raya Idul Adha.

Diolah menjadi berbagai macam bentuk masakan yang lezat, membuat seseorang kalap mengonsumsinya.

Daging merah seperti daging sapi atau kambing, merupakan sumber protein, vitamin, dan mineral yang baik untuk tubuh. Sehingga memakannya dapat memberikan manfaat bagi tubuh, dilansir dari NHS.

Namun, santap daging juga tak boleh kebanyakan karena dapat menyebabkan masalah kesehatan, seperti darah tinggi.

Melansir promkes.kemkes.go.id (11/4/2019), kolesterol yang tinggi di daging merah dapat menyebabkan tekanan darah tinggi.

Begitu juga kandungan lemak trigliserida, yang jika terlalu banyak dalam tubuh, membuat hipertensi makin mungkin terjadi.

Gejala hipertensi

Agar bisa segera ditangani, kenali gejala darah tinggi usai santap daging berikut ini.

1. Pandangan kabur

Baca Juga: Manfaat Spa Bagi Kesehatan Tubuh, Detoks Hingga Atasi Hipertensi

Dilansir British Heart Foundation, pandangan yang mendadak kabur, menjadi gejala tekanan darah tinggi usai makan daging yang harus diwaspadai.

Jika ini terjadi, ada kemungkinan seseorang juha akan mengalami gangguan jantung serius, seperti stroke dan serangan jantung.

2. Sakit kepala

Ini salah satu gejala yang paling umum dirasakan ketika tekanan darah tinggi. 

Sakit kepala yang disebabkan oleh hipertensi biasanya ringan, tapi bisa juga sedang atau bahkan parah dan membuat kepala berdenyut.

3. Wajah memerah

Melansir American Heart Association, wajah memerah terjadi karena pembuluh darah di wajah melebar.

Saat tekanan darah sedang tinggi, terkadang wajah seseorang akan menjadi lebih memerah dari biasanya.

4. Sesak napas

Baca Juga: Kombinasi Baru Obat Anti Hipertensi, Bisa Sembuhkan Penyakit Darah Tinggi?

Tekanan darah tinggi usai santap daging, dapat menimbulkan gejala berupa sesak napas.

Kondisi ini disebabkan oleh menurunnya fungsi organ jantung dan paru-paru.

Sesak napas paling mudah terlihat ketika seseorang dengan tekanan darah tinggi melakukan aktivitas fisik.

5. Mimisan

Tekanan darah tinggi memang tidak berkaitan langsung dengan mimisan. Namun, jika kondisi ini sering terjadi, maka perlu diwaspadai.

Tekanan darah tinggi menyebabkan pembuluh darah di hidung rusak. Akibatnya, seseorang jadi lebih sering mimisan.

6. Dada nyeri

Nyeri terasa di dada, jika tekanan darah terutama yang ada di pembuluh darah paru tinggi, melansir Mayo Clinic.

Arteri yang membawa darah paru-paru sangat terpengaruh oleh kondisi ini, sehingga dada pun terasa nyeri. (*)

Baca Juga: 4 Cara Cepat Menurunkan Darah Tinggi, Pertolongan Pertama Pengidap Hipertensi