Ternyata payudara yang terlalu besar juga dapat berdampak pada kesehatan, inilah yang kurang menjadi perhatian, khususnya di kalangan wanita.
Beberapa masalah kesehatan yang didapat dari payudara terlalu besar adalah nyeri pada punggung, bahu, leher, menyebabkan tulang menjadi lengkung, ruam akibat gesekan antar payudara, kemungkinan kista di bawah lipatan kulit payudara.
Payudara yang terlalu besar juga berdampak pada kehidupan wanita, mulai muncul rasa ketidaknyamanan akibat sulit dalam menyelesaikan aktivitas tertentu, mendapat perhatian yang tidak diinginkan, hingga masalah harga diri.
Hasilnya, seorang wanita yang memiliki masalah dari terlalu besarnya payudara yang dimiliki, membuat seseorang harus menjalani berbagai pengobatan, mulai dari yang tidak dilakukan operasi dengan cara mencari ukuran dan model bra yang sesuai sehingga mengurangi ketidaknyamanan.
Ada juga yang harus menjalani operasi pengecilan payudara, istilahnya reduksi mammaplasty, isi operasinya adalah mengurangi kelebihan lemak, kulit, jaringan, dan kelenjar untuk dihilangkan, sehingga mengurangi ketidaknyamanan dan meningkatkan kepercayaan diri.
Penelitian menunjukkan, wanita yang telah menjalani pengurangan ukuran payudara merasakan nyeri punggung dan leher yang membaik secara signifikan.
Memperbesar payudara melalui olahraga
Melihat kondisi di atas, adanya kemungkinan payudara yang terlalu besar menimbulkan masalah kesehatan, maka sudah seharusnya bagi wanita yang ingin memiliki payudara besar dapatilah dengan cara sehat.
Cara sehat ini salah satunya adalah melalui olahraga, dengan begitu payudara pun membesar secara alami bukan dengan cara instan.
Beberapa latihan olahraga yang dapat membantu payudara menjadi besar, yaitu:
1. Gerakan pada lengan secara melingkar
Baca Juga: Kanker Payudara Bisa Menyebar ke Organ Tubuh Lain, Kenali Ciri-cirinya