Find Us On Social Media :

Ada 200 Virus yang Bisa Sebabkan Batuk Pilek, Paling Banyak Menginfeksi 2 Ini

Rhinovirus, virus yang selama ini menyerang seseorang saat bapil atau batuk-pilek, berbeda dengan jenis virus flu atau influenza.

GridHHEALTH.id - Bapil atau batuk pilek adalah penyakit semua orang, yang tanpa disadari bahkan seolah memiliki musimnya tersendiri.

Memasuki musim batuk pilek maka akan terlihat banyak orang di sekitar yang sedang mengalami bapil, inilah yang disebut dengan musim batuk pilek.

Bapil termasuk ke dalam jenis penyakit yang umum dan bisa sembuh dengan sendirinya dibantu oleh antibodi tubuh.

Dalam istilah medisnya, bapil dikenal dengan sebutan selesma atau common cold.

Bapil juga disebabkan oleh berbagai macam jenis virus yang ada di lingkungan sekitar, sehingga saat membahas jenis-jenis bapil yang dialami seseorang, maka akan melihat pada jenis virus apa saja yang biasa menyerang tubuh dan menyebabkan bapil.

Seseorang yang menderita bapil atau batuk pilek, biasanya memiliki gejala-gejala berikut ini:

- Tenggorokan gatal

- Hidung meler atau terdapat ingus

- Bersin

- Pilek

- Batuk

Baca Juga: Cara Meredakan Bapil Menggunakan Minyak Esensial, Coba Sekarang