Find Us On Social Media :

Sariawan Seringkali Kambuh, Hindari 8 Penyebab Ini dan Ikuti 4 Cara Mencegahnya

Sariawan, bisa sembuh sendiri namun seringkali kambuh, inilah penyebab dan cara mencegahnya.

GridHEALTH.id - Setiap orang tentu pernah mengalami yang namanya sariawan.

Sariawan menjadi penyakit yang terlihat sederhana dan bisa sembuh dengan sendirinya, namun ternyata bisa bersifat kambuhan.

Jadi, apa sebenarnya penyebab sariawan seringkali kambuh? Berikut ini jawabannya.

Sariawan adalah penyakit yang biasanya muncul di area mulut dan umumnya berbentuk bulat atau lonjong, dengan bagian tengah berwarna putih atau kuning serta tepiannya berwarna merah.

Ada beberapa jenis sariawan, diantaranya adalah sariawan ringan atau minor, jenis sariawan yang sering terjadi, dan sariawan besar atau mayor.

Penyebab Sariawan Seringkali Kambuh

Ada beberapa penyebab sariawan seringkali kambuh, seperti:

1. Makanan yang membuat iritasi, sehingga menyebabkan alergi

2. Terlalu kencang menyikat gigi

3. Perubahan hormon, contohnya saat menstruasi

4. Stres

Baca Juga: Rekomendasi Obat Kumur Sariawan Pada Anak dari Bahan Alami Hingga Tersedia di Apotek