GridHEALTH.id - Sariawan yang muncul di area mulut bisa menjadi satu hal yang mengganggu jika terus dibiarkan.
Terlebih jika sariawan dialami pada anak, tentu akan membuat lebih sulit untuk ditangani.
Maka, sebagai orangtua perlu untuk mengenali penyebab sariawan agar dapat mencegah kemunculannya dan cobalah untuk gunakan obat sariawan anak alami terlebih dahulu.
Penyebab Sariawan pada Anak
Ada berbagai macam penyebab dari munculnya sariawan pada anak, diantaranya adalah stres, cedera ringan, kandungan SLS (sodium lauryl sulfate) dalam pasta gigi, alergi makanan, respons imun di mulut, kekurangan vitamin, hingga perubahan hormon.
Obat Sariawan Anak Alami
Meski sariawan dapat hilang dan sembuh dengan sendirinya, namun dalam beberapa kasus sariawan juga dapat terasa mengganggu.
Saat anak sudah terganggu dengan sariawan, maka orangtua dapat mulai memberikan obat.
Obat ini salah satunya bisa dengan obat sariawan anak alami, beberapa diantaranya yaitu:
1. Kumur Air Garam
Air garam menjadi desinfektan alami yang baik untuk sariawan, yang membantu meredakan rasa sakit dan mempercepat proses penyembuhan, cukup dengan satu sendok teh garam di dalam air dan kumur selama 30 detik.
Baca Juga: 5 Obat Sariawan di Lidah dari Bahan Alami, Aman Digunakan di Rumah
Source | : | kidshealth,drstevenlin.com |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar