Find Us On Social Media :

Sudah Pernah Diidap Anang Hermansyah Sejak Lama, Bahan Alami ini Dipercaya Bisa Keluarkan Batu Ginjal dalam Tubuh

Anang Hermansyah Sakit

Batu ginjal dapat terjadi di sepanjang saluran urine, yaitu dari ginjal, ureter (saluran yang membawa urine dari ginjal menuju kandung kemih), kandung kemih, dan uretra (saluran yang membawa urine ke luar tubuh).

Umumnya, batu ginjal yang berukuran kecil tidak menimbulkan gejala.

Akan tetapi, batu ginjal yang berukuran besar dan tersangkut di dalam saluran urine dapat menimbulkan rasa nyeri hebat di bagian pinggang.

Rasa nyeri tersebut membuat pengidapnya merasa tidak nyaman meski sudah berganti posisi tubuh.

Salah satu yang bisa dilakukan adalah dengan menjaga segala asupan makanan yang kita konsumsi.

Dalam artikel berjudul "8 Simple Home Remedies To Treat Kidney Stones" yang dilansir dari pharmeasy.in, berikut asupan bahan alami yang bisa membantu mengeluarkan batu ginjal dari dalam tubuh.

1. Air

Dehidrasi adalah salah satu penyebab utama batu ginjal.

Minum lebih banyak air, minimal delapan gelas memastikan tubuh terhidrasi dan juga membantu mengurangi pertumbuhan batu ginjal.

2. Cuka Sari Apel

Cuka sari apel mengandung asam sitrat yang membantu melarutkan batu ginjal yang mengandung banyak kalsium.

Baca Juga: Cari Tahu Penyebab Ginjal Bengkak, Bisa Kanker hingga Batu Ginjal