Find Us On Social Media :

Alasan 1 Kasus Polio di Aceh Membuat Indonesia Kembali Masuk Kategori KLB

Satu anak di Aceh dilaporkan terinfeksi virus polio tipe 2.

GridHEALTH.id – Setelah dinyatakan bebas polio, Indonesia kembali menyandang status KLB polio pada tahun 2022 setelah ditemukan satu kasus.

Kondisi ini menjadi tantangan di mana dunia telah menetapkan target eradikasi atau pembasmian total virus polio pada 2026.

Indonesia Bebas Polio Tahun 2014, Kembali Memasuki KLB Tahun 2022

Berdasarkan penjelasan dalam Keterangan Pers Kemenkes pada Sabtu (19/11/2022) dikatakan status Indonesia saat ini kembali memasuki kategori KLB Polio.

Sebelumnya pada tahun 2014, Indonesia telah dinyatakan bebas polio dengan virus polio liar tipe 2 juga disebut telah mengalami eradikasi (pembasmian penyakit menular) pada tahun 2015 dan virus tipe 3 telah dinyatakan eradikasi pada tahun 2019.

Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (Dirjen P2P), Dr. dr. Maxi Rein Rondonuwu, DHSM, MARS mengatakan, “Kita di Indonesia dan di seluruh dunia sudah mendapatkan sertifikat bebas polio tahun 2014 dan seluruh dunia sepakat bahwa sekalipun kita sudah ada (sertifikat) bebas polio, tapi surveilans untuk setiap lumpuh layu itu harus dilaporkan.”

Oleh karena itu pelaporan terkait adanya kemungkinan ditemukan kembali virus polio wajib dilaporkan oleh seluruh negara di dunia sebelum tahun 2026.

“Seluruh dunia, negara manapun sebelum 2026, dunia akan men-declare, itu betul-betul surveilans yang lumpuh layu dilaporkan, apapun penyebabnya,” jelas dr. Maxi menyampaikan pentingnya surveilans.

3 Tipe Polio

Polio sendiri terdiri dari tiga tipe, yaitu virus tipe 1, tipe 2, dan tipe 3, dimana ada negara yang disebut endemik terhadap virus polio tipe 1 yaitu Pakistan dan Afghanistan.

Sedangkan 15 negara juga masih melaporkan ditemukan kasus polio virus tipe 2 per 15 November 2022, mulai dari Yaman, Kongo, Nigeria, Central African Republic, Ghana, Somalia, Niger, Chad, USA, Algeria, Mozambik, Eritrea, Togo, dan Ukraina.

Baca Juga: Kemenkes Tetapkan KLB Polio di Indonesia, Orangtua Kenali Gejalanya