Find Us On Social Media :

Rajin Konsumsi Putih Telur Ternyata Baik Untuk Ginjal Sehat, Cukup di Dadar

Putih telur untuk ginjal sehat, kenali manfaat dan tanda awal ginjal rusak.

- Penurunan nafsu makan

- Otot mudah kram

Jika menemukan gejala ini segera periksa ke dokter, usahakan jangan tunggu sampai parah.

Komplikasi yang terjadi akibat ginjal sehat yang rusak biasanya akan terjadi secara bertahap, di mana jika dibiarkan dapat menyebabkan terjadinya penyakit ginjal kronik (PGK), yaitu kondisi saat ginjal mengalami gangguan hingga lebih dari 3 bulan.

Gejala dari ginjal yang sudah mengalami gangguan kronis adalah terjadinya pembengkakan di seluruh wajah, tekanan darah tinggi, rasa lelah yang berlebih, tubuh terasa sangat lemas, insomnia, mual dan muntah hebat, rasa gatal seluruh tubuh tanpa penyebab yang jelas, kejang berulang, kram otot terutama kaki, hingga kesadaran yang menurun.

Penyebab Ginjal Sehat Menjadi Rusak

Ada beberapa penyebab yang membaut ginjal sehat menjadi rusak, mulai dari penyakit kencing manis, radang ginjal, tekanan darah tinggi, kegemukan, kolesterol tinggi, infeksi saluran kencing, batu ginjal, sumbatan saluran kencing, asam urat, tumor, dan sebagainya.

Putih Telur Untuk Ginjal Sehat

Putih telur disebut sebagai salah satu bahan alami yang baik untuk ginjal sehat. Hal ini karena putih telur disebut sebagai sumber protein potasium yang rendah.

Usahakanlah untuk tetap mengonsumsi telur dadar atau telur rebus sesekali untuk menjaga kesehatan ginjal.

Tidak hanya sebagai cara untuk menjaga ginjal tetap sehat, ternyata putih telur untuk ginjal sehat ini disebut juga baik untuk pasien yang menjalani cuci darah.

Akan tetapi dalam mengonsumsi putih telur untuk ginjal sehat, tetap perlu diperhatikan asupan fosfor per harinya, karena fosfor yang berlebihan juga bisa memperparah gangguan ginjal. Fosfor ini berasal dari kuning telur.

Hal yang penting untuk diperhatikan dalam menjaga ginjal tetap sehat adalah dengan mencukupi kebutuhan protein, batasi asupan garam, perhatikan asupan cairan, dan konsumsi fosfor secukupnya. Jenis makanan lainnya yang baik untuk ginjal sehat adalah anggur, dada ayam tanpa kulit, paprika, bawang bombai, kembang kol, ikan, dan lainnya. (*)

Baca Juga: 10 Perubahan pada Tubuh Ini Menandakan Penyakit Ginjal, Segera ke Dokter