Find Us On Social Media :

Pilihan Obat Kaki Kapalan Hitam Tersedia di Apotek, Coba Cek!

Obat kaki kapalan yang menghitam tersedia di apotek dalam bentuk salep.

GridHEALTH.id - Memang benar, kondisi kaki kapalan sering hilang dengan sendirinya tanpa perlu pengobatan maksimal.

Namun, apabila tidak dirawat dengan maksimal, kapalan bisa menghitam dan kasar. Kondisi ini disebabkan oleh menumpuknya sel kulit mati, kering, dan tekanan berlebih pada kulit.

Kapalan hitam dan kasar memang tidak mengganggu kesehatan tubuh. Namun, kondisi ini mengurangi keindahan kaki.

Contohnya, beberapa orang  kerap merasa kurang percaya diri ketika ingin tampil dengan alas kaki yang cukup terbuka, karena kapalan yang hitam dan kasar. Untuk itu banyak orang yang melakukan berbagai cara demi mencerahkan mata kakinya.

Tak perlu khawatir, kini kita bisa mengatasinya dengan melakukan beberapa tindakan untuk mengurangi kondisi tersebut.

Selain cara alami, kita dapat mengatasi kapalan yang hitam dan kasar dengan membeli obat salep di apotek. Tetapi, meski banyak dijual bebas di apotek, gunakan salep kaki kapalan sesuai petunjuk dokter.

1. Vaselin cream

Diklaim paling ampuh bekerja tiga kali lebih baik dan aman pada kapalan yang bandel dan sudah menghitam. Sudah mengantungi izin BPOM dan Halal MUI BPOM NA18180101822.

Produk yang berupa salep ini tidak panas, tidak perih, menyebabkan iritasi, berbau, dan tidak lengket serta antitumpah.

Dengan demikian aman dibawa kemana-mana. Tinggal oles, dan dapat dipakai oleh anak-anak dan ibu hamil. Oleskan pada bagian yang kapalan. Harga berkisar Rp. 37.000 dengan 30 gr.

2. Salep obat kapalan 2-4

Obat ini mengandung bahan acidum salycylicum 2% dan sulfur praecipitate 4%. Kandungan tersebut dapat mengatasi masalah kulit seperti kapalan, psoriasis, mata ikan, dan kutil.