Find Us On Social Media :

Bahaya Begadang Bagi Perempuan, Gangguan Mental Sampai Susah Hamil

Masalah kehamilan jadi salah satu bahaya begadang bagi wanita yang perlu diperhatikan

GridHEALTH.id - Jangan dianggap tak ada masalah, inilah bahaya begadang bagi wanita.

Ada berbagai alasan yang mengharuskan seseorang untuk begadang.

Baik untuk belajar karena menghadapi ujian, bekerja larut malam untuk mengejar tenggang waktu pekerjaan, atau sekedar berbincang-bincang dengan teman. 

Meskipun begitu, bahaya dari begadang bagi wanita ini tidak akan memandang alasan-alasan tersebut.

Tidak hanya membuat merasakan kantuk berlebihan, lesu dan mudah lelah, serta lebih sensitif secara emosional keesokan harinya.

Begadang ternyata memiliki dampak negatif lainnya.

Adapun beberapa efek begadang bagi wanita yang tidak baik bagi kesehatan diantaranya adalah sebagai berikut.

1. Kulit tampak lebih tua

Ketika begadang atau kekurangan tidur, tubuh akan melepaskan hormon stres (hormon kortisol) dalam jumlah yang banyak.

Hormon stres ini, nantinya akan memecah kolagen yang sebenarnya memiliki peranan penting dalam menjaga kulit tampak lebih kencang dan juga elastis.

Selain itu, begadang juga akan membuat kulit terlihat lebih kusam dan pucat, hingga menimbulkan garis-garis penuaan di wajah.

Baca Juga: Punya Riwayat Sering Makan Mi Instan dan Begadang, Seorang Mahasiswa Meninggal Mendadak Di Kamar Kosnya

Apabila dibiarkan terus-menerus menjadi kebiasaan jangka panjang. 

2. Menyebabkan obesitas

Bagi yang sering begadang, mungkin sudah familier dengan tingginya keinginan untuk nyemil di tengah malam saat sedang begadang.

Biasanya, makanan yang dikonsumsi selama begadang ini adalah makanan dengan kalori yang tinggi, dalam porsi yang tidak sedikit.

Pada akhirnya, risiko obesitas sudah tidak bisa dihindari lagi.

3. Sistem kekebalan tubuh menurun

Bahaya begadang bagi wanita selanjutnya bisa berdampak penurunan kekebalan tubuh.

Sistem kekebalan menghasilkan zat pelindung yang dapat membantu melawan infeksi, seperti antibodi dan sitokin.

Sistem kekebalan tubuh menggunakan dua zat tersebut untuk melawan bakteri dan virus.

Sitokin tertentu juga membantu kamu untuk mendapatkan waktu istirahat yang cukup, sehingga sistem kekebalan lebih efektif dalam melindungi tubuh dari penyakit tertentu.

Ketika begadang yang mana bisa membuatmu kurang tidur, ini dapat mengganggu proses sistem kekebalan tubuh untuk membangun kekuatannya.

Baca Juga: Menantikan Pertandingan Piala Dunia sampai Lupa Waktu Istirahat, Inilah yang Terjadi Pada Efek Begadang Bagi Kesehatan Tubuh

4. Tantangan kehamilan

Pada sebuah studi di 2004, memberi kesimpulan bahwa suasana gelap di malam hari sangat penting untuk kesehatan janin yang sedang berkembang serta kesehatan reproduksi wanita.

Paparan cahaya berlebih di malam hari dapat menekan produksi melatonin pada wanita, yang mana dapat mengurangi hormon yang dibutuhkan untuk perkembangan otak janin.

Melatonin juga dapat melindungi sel telur dari stres oksidatif, yang merupakan bahaya dari radikal bebas.

5. Gangguan mental

Begadang juga dikaitkan dengan kesehatan mental seseorang karena menurut Medical News Today, produksi hormon akan terganggu.

Akibatnya, tubuh akan mengeluarkan hormon yang membuat stres, seperti hormon kortisol.

Tidak hanya itu saja karena menurut penelitian dari Italia di Jurnal Biomolecules pada tahun 2021, menemukan bahwa begadang bisa mempengaruhi perubahan suasana hati hingga perubahan kepribadian seseorang.

Jangan abaikan, itulah beberapa bahaya begadang bagi wanita yang perlu dihindari.(*)

Baca Juga: Jangan Biasakan Tidur di Antara Jam Ini, Berpotensi Serangan Jantung Dadakan