Find Us On Social Media :

Ketombe Susah Hilang dan Banyak, Apakah Pertanda Penyakit Tertentu?

Ketombe susah hilang dan banyak, jangan disepelekan, bisa jadi tanda dari penyakit tertentu yang ditandai dengan ketombe.

GridHEALTH.id – Ketombe menjadi salah satu masalah kulit kepala, yang umum dialami banyak orang.

Tidak hanya itu, serpihan putih yang menempel hingga ke bahu tidak jarang mengganggu penampilan.

Parahnya pada sebagian kasus, walau sudah gonta-ganti shampo anti-ketombe, ketombe tetap membandel, tidak kunjung hilang.

Simak ulasan berikut ini mengenai penyebab ketombe susah hilang dan penyakit apa saja yang ditandai dengan ketombe.

Ciri-ciri Ketombe di Kepala

Ketombe terjadi ketika sebagian kecil kulit kering terlepas dari kulit kepala, sehingga menghasilkan serpihan berwarna putih di rambut hingga bagian bahu.

Selain cirinya yang berwarna putih, ciri khas lain dari ketombe adalah menimbulkan rasa gatal di kulit kepala, kulit kepala sisik dan berminyak, atau kulit kepala terasa kering.

Dalam kasus yang parah, ciri lain dari ketombe adalah benjolan bersisik kekuningan hingga kemerahan di sepanjang garis rambut.

Kenapa Ketombe Susah Hilang?

Tahukah, ketombe sulit hi,ang salah satunya karena kita salah dalam menggunakan produk perawatan rambut.

Produk perawatan rambut yang sakah itu membuat kulit kepala menjadi ensitif.

Tapi, seperti disebutkan dalam laman everydayhealth.com, etombe sebenarnya cukup sulit didefinisikan karena tumpang tindih dengan dermatitis seboroik, dan penyakit yang mendasari lainnya, yang sama-sama menyebabkan kulit kepala bersisik.

Jadi tidak menutup kemungkinan juga, ada ketombe yang memang disebabkan oleh kondisi kulit kepala yang berminyak, sehingga memicu pertumbuhan ragi, Malassezia globosa.

Pada orang dengan kulit kepala normal, memerlukan waktu satu bulan penuh untuk sel-sel kulit baru di kulit kepala menjadi matang, mati, dan rontok, sehingga tidak menimbulkan banyak bercak putih akibat sel kulit kepala yang mati.

Maka biasanya, menghilangkan ketombe bisa dimulai dengan meminimalisir penggunaan beragam perawatan rambut, namun bila mengalami kasus ketombe susah hilang, mulailah untuk mewaspadainya.

Baca Juga: Cara Hilangkan Ketombe Dengan Bahan Alami Ini, Serpihal Putih Hilang Rambut Berkilau

Ketombe susah hilang perlu mendapatkan penanganan lebih lanjut dari sekedar mencoba gonta ganti shampo anti-ketombe.

Ketahuilah, bisa saja tanpa disadari ketombe yang terlihatnya serupa, ternyata merupakan bagian dari tanda penyakit tertentu.

Penyakit yang Ditandai dengan Ketombe

Ketahuilah, ada beberapa penyakit kulit serupa dengan ketombe dan atau disebabkan ketombe. Berikut ini beberapa diantaranya:

1. Rambut rontok

Kerontokkan pada rambut bukan menjadi penyebab munculnya ketombe, sebaliknya ketombe yang begitu parah dapat menyebabkan rambut rontok.

Kondisi ini terjadi karena banyaknya ketombe di kulit kepala dapat memicu seseorang menggaruk dengan terlalu kencang, yang akan memicu peradangan berulang pada folikel rambut.

Bila dibiarkan dapat menyebabkan kerusakan dan jaringan parut, memperlambat atau menghentikan pertumbuhan rambut. Hasilnya rambut menjadi lemah dan tipis, sehingga kerontokkan semakin parah.

2. Dermatitis seboroik

National Eczema Association menyebutkan, dermatitis seboroik adalah bentuk eksim kronis yang mempengaruhi area tubuh yang paling banyak mengeluarkan sebum atau minyak, termasuk kulit kepala.

3. Eksim

Eksim menjadi salah satu jenis penyakit kulit yang ditandai dengan bercak kulit menjadi meradang, gatal, pecah-pecah, dan kasar, juga dapat menyebabkan lecet.

Eksim ini bisa terjadi pada bayi di bawah usia dua tahun, dengan gejala ruam di kulit kepala dan pipi, muncul rasa gatal luar biasa yang bisa mengganggu tidur, ruam yang menggelembung sebelum mengeluarkan Ciaran.

4. Psoriasis kulit kepala

Ketombe susah hilang, jangan-jangan menjadi ciri dari adanya psoriasis kulit kepala, yaitu bentuk dari peradangan kronis yang mempengaruhi kulit dan sistem organ lainnya. Kulit kepala pun menjadi salah satu area yang sering terkena, dengan timbulnya plak, gatal, dan bersisik. Mengobati psoriasis kulit kepala lebih sulit dibanding di area lainnya.

Gejala dari kondisi ini biasanya kulit kering, bersisik, bercak berubah warna, rasa gatal ekstrim, sensasi terbakar, rambut rontok sementara di area yang terkena.

5. Kurap kulit kepala

Kurap kulit kepala adalah bentuk dari adanya infeksi jamur di dalam folikel rambut kulit kepala atau di kulit lainnya.

Bentuknya adalah ruam berbentuk cincin berwarna merah cerah, dengan gejala awal ada benjolan merah kecil dan pustula di kulit kepala, juga beberapa sisik.

Kurap kulit kepala ini disebut juga tinea kapitis dengan adanya area bersisik, gatal, dan benjolan berisi nanah, beberapa juga mengalami rambut rontok.

Itulah beberapa kondisi medis tertentu yang perlu diwaspadai, karena bisa saja penyebab ketombe susah hilang, yang bila diperiksa lebih jauh merupakan gejala dari suatu penyakit kulit. (*)

Baca Juga: 3 Jenis Obat Alami Atasi Ketombe Membandel, Mudah dan Murah!