Find Us On Social Media :

Kondisi Putri Raja Thailand Tampak Semakin Mengkhawatirkan, Sudah 3 Minggu Belum Sadarkan Diri

Putri Bajrakitiyabha, anak sulung dari Raja Thailand pingsan karena masalah jantung menurut istana kerajaan Thailand pada Kamis (5/12/2022). Sudah tiga pekan dia tak juga sadarkan diri.

Kondisi Pasien Aritmia Jantung

Penyintas aritmia bisa merasakan irama jantung yang terlalu cepat, terlalu lambat, atau tidak teratur.

Penyakit aritmia jantung terjadi saat impuls listrik yang mengoordinasikan detak jantung tidak berfungsi dengan benar.

Detak jantung yang tak teratur antara lain ditandai dengan rasa berdebar-debar.

Seperti penyakit jantung lain, ada beberapa cara pengobatan gangguan irama jantung.

Dokter akan menentukan cara pengobatan yang sesuai dengan kondisi yang dialami pasien, terutama setelah mengetahui jenis aritmia yang diidapnya.

Salah satu cara menegakkan diagnosis aritmia adalah dengan ekokardiogram dan elektrokardiogram.

Cara lainnya adalah uji beban jantung lewat latihan fisik, misalnya dengan berjalan di treadmill.

Prosedur pengobatan aritmia ini meliputi:

1. Pemasangan alat pacu jantung untuk membantu mengendalikan irama jantung.

2. Obat-obatan untuk  mengurangi episode terjadinya gangguan irama jantung.

Baca Juga: Apa itu Palpitasi Jantung? Haechan NCT 127 Absen Tur Konser karena Masalah Kesehatan Ini, Dokter Sarankan untuk Banyak Istirahat

3. Kardioversi bertujuan mengembalikan irama jantung kembali normal dengan menggunakan kejutan listrik dan atau obat-obatan.