Find Us On Social Media :

Resmi Dipersunting Dave Mahenra, Tubuh Langsing Mikha Tambayong karena Bertahun-tahun Tak Makan Nasi

Mikha Tambayong menikah dengan Deva Mahenra di Bali pada Sabtu (28/1/2023)

Memiliki tubuh ideal ini tentunya penuh perjuangan untuk Mikha Tambayong.

Siapa sangka, sudah bertahun-tahun Mikha Tambayong tidak makan nasi.

Melansir dari TribunKalteng.com, pernyataan Mikha Tambayong tersebut diungkap pertama kalinya di sebuah acara Sarah Sechan pada 2018 silam.

"Sebenarnya waktu itu aku lagi rutin boxing. Terus aku merasa badannya kayak too much sugar (terlalu banyak gula), aku ngerasanya gitu. Waktu itu aku juga bukan karena ingin menurunkan berat badan atau nambahin berat badan, nggak juga. Hanya emang ngerasa pengin ngurangin gula," papar Mikha Tambayong dikutip Tribunkalteng.com dari TribunSumsel.com.

Mikha mengaku pada saat itu ia merasa tubuhnya sudah kelebihan gula sehingga ia memilih meninggalkan nasi.

Meski awalnya cukup sulit, kini justru ia sudah sangat terbiasa, bahkan bisa hidup tanpa nasi.

Ia pun menekankan bahwa pola hidup masing-masing orang berbeda, perlu diatur sesuai dengan kebutuhannya.

Agar tetap sehat, Mikha Tambayong menyeimbanginya dengan mengonsumsi sayur dan buah.

"Aku lebih banyakin makan sayur karena aku bukan pecinta sayur. Sekarang lagi coba banyak konsumsi sayur, jadi tiap pagi aku minum jus sayur. Kadang-kadang jus sayurnya rasanya sudah aneh-aneh, sudah campur aduk, tapi ya enggak apa-apa buat kesehatan."

"Ada seledri, buah bit, banyak deh, yang sudah macam-macam, kadang-kadang diselingi jus buah. Kalau buat aku sih, sekarang enggak enak sedikit rasanya di mulut enggak apa-apa, yang penting badannya sehat," paparnya.

Baca Juga: Lazy Keto, Apalagi Ini? Sama Dengan Diet Keto yang Ditentang Banyak Ahli?

Selain berolahraga dan atur pola makan, tentunya Mikha tidak lupa membarenginya dengan tidur dan istirahat yang cukup.

Baginya, ini perlu untuk mewujudkan hidup yang seimbang.

"Waktu tidurnya diatur, jam 10, jam 11 (malam) aku sudah tidur. Biasanya pekerjaan dikurangi, biar fit badannya," tutup Mikha.(*)

Baca Juga: Demi Penampilan, Amora Lemos Turunkan Berat Badan hingga 10kg Selama 3 Bulan, Amankah Diet Dilakukan Anak?