Find Us On Social Media :

Pagi Hari Boleh Makan Gorengan, Tapi Malam Jangan, Ada Risiko Stroke

Jangan makan gorengan malam hari, bahaya, stroke.

GridHEALTH.id - Gorengan adalah makanan sejuta umat orang Indonesia. Maklum saja gorengan selain renah juga nikmat. Cocok teman ngopi dan ngeteh pagi hari.

Tapi banyak yang mengatakan, jangan makan gorengan karena bahaya bagi kesehatan. isunya mulai dari kolesterol, penyakit jantung, hingga stroke.

Pernyataan seperti itu meski ada benarnya tapi tidak bisa dibenarkan.

Maksudnya, jika gorengan mutal penyebab penyakit itu semua, tentu pemerintah tidak akan tinggal diam.

Jadi yang harus diperhatikan prihal gorengan adalah, jumlah mengonsumsi gorengan dalam seharu, kapan dikonsumsinya, juga minyaknya.

Baca Juga: Beginilah Cara yang Cepat dan Mudah Menghilangkan Panu di Badan

Karenanya saat akan mengonsusmi gorengan, pastikan minyak dipakai untuk menggoreng bukan minyak jelantah, mintah jenuh. Buat gorengan dengan minyak goreng untuk makanan yang murni.

Selain itu, batasi konsumsi gorengan. Sehari dua sampai tiga gorengan tidak masalah.

Juga, perhatikan kapan kita mengonsumsi gorengan. Jika pagi, siang, tidak masalah.

Tapi malam hari, baiknya hindari untuk makan gorengan.

Dr. dr. Rizaldy Pinzon, M.Kes., Sp.S mengatakan untuk tidak mengonsumsi makanan yang digoreng ketika malam hari.

Baca Juga: Semudah ini Cara Mengatasi Kaki Bengkak Saat Kadar Asam Urat Tinggi