Find Us On Social Media :

Bumbu Dapur Rumahan yang Bisa Menetralkan Asam Urat yang Menyiksa

Lada hitam jadi salah satu bumbu dapur untuk asam urat

GridHEALTH.id - Bumbu dapur untuk asam urat bisa jadi solusi masalah nyeri sendi ini.

Asam urat merupakan produk limbah alami yang dihasilkan dari pencernaan makanan purin seperti ikan, alkohol, makanan laut, dan bahkan beberapa daging.

Jadi, keberadaannya terutama disebabkan oleh katabolisme purin.

Asam urat adalah sejenis radang sendi yang disebabkan ketika kadar asam urat dalam darah tinggi secara tidak normal.

Selanjutnya, asam urat menumpuk di persendian, menyebabkan peradangan terutama di jempol kaki, mengakibatkan rasa sakit dan bengkak yang parah.

Baca Juga: Semudah ini Cara Mengatasi Kaki Bengkak Saat Kadar Asam Urat Tinggi

Kondisi ini rasa sakitnya yang mirip dengan radang sendi, penyebabnya bisa karena banyak faktor, salah satunya adalah gaya hidup.

Beberapa gejala asam urat tinggi yang biasa dialami seseorang adalah;

- Nyeri sendi yang intens

- Kekakuan

- Kesulitan dalam menggerakkan sendi yang terkena

- Kemerahan dan bengkak