GridHealth.id - Beberapa jus penurun kolesterol ini bisa jadi rekomendasi untuk penyandang kolesterol tinggi.
Seperti diketahui, kolesterol tinggi kini menjadi penyakit yang kerap jadi sorotan.
Ada dua jenis kolesterol di dalam tubuh, yaitu High-density lipoprotein (HDL) dan low-density lipoprotein (LDL).
Baca Juga: Tanda-tanda Kolesterol Tinggi yang Tak Selalu Terdeteksi, Begini Cara Mengatasinya Secara Alami
Kolesterol HDL sendiri merupakan kolesterol baik yang membantu tubuh membangun sel baru dari waktu ke waktu.
Namun LDL adalah kolesterol jahat yang bisa membuat total kolesterol kita semakin tinggi jika banyak LDL di dalam tubuh.
Bahkan kondisi ini pun bisa menyebakan masalah kesehatan seperti stroke ataupun serangan jantung.
Jus Menurunkan Kolesterol
Menurunkan kolestrol bisa juga dilakukan dengan mengonsumsi jus tertentu. Kuncinya harus rutin dan konsisten meminumnya.
Baca Juga: Air Rebusan Kunyit dan Kayu Manis Menurunkan Kolesterol Jahat, Benarkah?
1. Jus tomat
Tomat kaya akan senyawa yang disebut lycopene, di mana senyawa tersebut bisa meningkatkan kadar HDL dalam tubuh.
Sehingga pada akhirnya kadar LDL pun turun dengan sendirinya karena adanya peningkatan HDL.
Sebuah studi 2015, para peserta penelitian berusia 20-30 tahun, menunjukkan hasil 25 wanita yang minum 280ml jus tomat setiap hari selama dua bulan mengalami penurunan kadar kolesterol.