GridHEALTH.id - Gigi yang putih berseri adalah keinginan banyak orang, karena tak hanya menunjukkan kondisi kesehatan, tapi juga dapat meningkatkan rasa percaya diri.
Akan tetapi kenyataannya, hal yang diinginkan tidak selalu terwujud. Perubahan warna gigi membuatnya tidak seperti yang diharapkan.
Menurut Cleveland Clinic, gigi kuning terjadi karena banyak faktor, beberapa di antaranya tidak bisa dikontrol seperti bertambahnya usia atau pengaruh dari kondisi tubuh.
Selain itu, gaya hidup seperti makanan atau minuman yang dikonsumsi sehari-hari juga berpengaruh terhadap warna gigi.
Makanan dan Minuman Penyebab Gigi Kuning
Dilansir dari Healthshots, berikut adalah beberapa makanan serta minuman yang membuat warna gigi menguning.
1. Kopi dan Teh
Kopi maupun teh mengandung tanin yang dapat menyebabkan senyawa pewarna menempel pada gigi, sehingga membuat warnanya menguning.
Tak hanya itu, kopi juga mempunyai sifat asam dan makanan jenis ini berbahaya bagi kesehatan mulut.
2. Minuman Bersoda
Minuman bersoda atau berkarbonasi tidak hanya buruk bagi kesehatan sistem pencernaan, tapi juga untuk gigi.
Jenis minuman ini mempunyai pH yang sangat asam, sehingga dapat mengikis lapisan enamel yang membuat gigi lebih rentah terhadap perubahan warna.
Ditambah, bahan kimia yang digunakan untuk menambah rasa pada minuman ini juga bisa menggerogoti enamel dan menyebabkan kerusakan.
3. Makanan Manis dan Permen
Gula memang musuh terbesar bagi kesehatan gigi dan mulut. Mengonsumsi permen dan makanan manis lainnya, terutama yang berwarna gelap dapat menyebabkan perubahan warna.
Baca Juga: Apakah Makanan Bersantan Bisa Merusak Gigi?