Find Us On Social Media :

Panduan Tentang Obat Alami untuk Menjaga Keseimbangan Kolesterol

Jeruk nipis bisa jadi obat alami kolesterol

Kedelai

Kacang kedelai dan makanan yang diproduksi dengan bahan ini dapat sedikit menurunkan kolesterol jahat.

Makanan yang mengandung protein kedelai, termasuk kedelai rebus, tempe, tahu, dan susu kedelai.

Ini semua adalah sumber protein tanpa lemak.

Berarti memakan kedelai dan produknya bisa menggantikan makanan berlemak, seperti daging sapi.

Sehingga, makan kedelai dapat menjadi obat alami untuk mengatasi kolesterol tinggi dalam aliran darah.

Alpukat

Selama ini banyak beredar anggapan, alpukat mengandung banyak lemak dan tidak baik untuk kesehatan.

Kandungan lemak dalam alpukat memang cukup tinggi, yakni sekitar 16 persen.

Namun, kandungan lemak dalam alpukat adalah lemak yang menyehatkan, sebab 63% penyusunnya merupakan asam lemak tak jenuh, terutama jenis asam lemak tak jenuh tunggal.

Lemak tak jenuh dalam alpukat berfungsi sebagai antioksidan untuk menjaga pembuluh darah dari kerusakan arteri oleh penumpukan kolesterol jahat (LDL – low density lipoprotein).

Selain sebagai berkhasiat untuk menjaga pembuluh darah, alpukat sangat dianjurkan karena mengandung banyak serat dan omega-9.

Omega-9 dan serat inilah yang akan menjaga kadar gula darah dalam tubuh tetap rendah.

Baca Juga: 5 Ide Menu Sarapan yang Sehat untuk Penderita Kolesterol Tinggi