Find Us On Social Media :

Jangan Sampai Telat Ditangani, Kolesterol Naik Mendadak Timbulkan Gejala Ini

Sesak napas ciri kolesterol mendadak.

GridHEALTH.id - Naiknya kadar kolesterol secara tiba-tiba patut diwaspadai dengan mengenali ciri-cirinya.

Menurut American Heart Association, penyebab kolesterol naik yang umum meliputi pola makan tidak sehat, kurang aktivitas fisik, dan mempunyai berat badan berlebih.

Faktor-faktor tersebut, cenderung menyebabkan peningkatan kolesterol dalam jangka waktu yang lama.

Penyebab Kolesterol Naik Mendadak

Kendati begitu, dalam beberapa kondisi kadar kolesterol bisa meningkat lebih cepat. Dilansir dari Healthline, penyebab kolesterol naik secara tiba-tiba antara lain:

Minum kopi

Dalam sebuah penelitian pada 2018, ditemukan orang yang mengonsumsi rata-rata empat espresso per hari mengalami peningkatan kolesterol total dan kolesterol jahat (LDL).

Stres

Stres memang dapat memengaruhi kesehatan tubuh, termasuk memicu kolesterol tinggi.

Tingginya hormon kortisol yang dilepaskan saat stres, dapat meningkatkan risiko lonjakan LDL dan kolesterol total.

Merokok

Merokok merupakan penyebab lain dari lonjakan kadar kolesterol. Hal ini disebabkan oleh nikotin, bahan utama yang terdapat pada produk tembakau.

Konsumsi obat

Beberapa jenis obat menyebabkan lonjakan kolesterol mendadak, seperti obat antidepresi, beta-blocker, retinoid, dan imunosupresan.

Obat-obat tersebut meningkatkan kadar kolesterol darah dengan mengubah metabolisme lipid.

Selain keempat hal tersebut, faktor lain yang juga memicu kolesterol tinggi secara mendadak yakni kehamilan dan penurunan berat badan yang cepat.

Baca Juga: Bukan Cuma Terlalu Tinggi, Kolesterol yang Rendah Ternyata juga Bisa Berbahaya untuk Kesehatan, Ini 8 Dampaknya