Find Us On Social Media :

Menghilangkan Bau Badan dengan Bahan Alami, Aman Tanpa Efek Samping Kimia

Menghilangkan bau badan dengan memadukan berbagai bahan alami.

GridHEALTH.id - Bau badan mengganggu orang-orang di sekitar dan menurunkan rasa percaya diri.

Menurut Cleveland Clinic, bau badan disebabkan oleh kontak bakteri yang ada di kulit dengan keringat.

Sebagai informasi, secara alami tubuh dilapisi oleh berbagai jenis bakteri.

Ketika berkeringat, air, garam, dan juga lemak akan bercampur dengan bakteri yang hidup alami di kulit. Sehingga tercium lah aroma kurang sedap.

Hilangkan Bau Badan

Selain dengan pakai deodoran, beberapa bahan alami juga dipercayai bisa mengatasi kondisi yang mengganggu ini.

Apalagi, pemakaian bahan alami cenderung lebih sehat, bebas dari bahan kimia berbahaya, dan ramah lingkungan.

Berikut ini beberapa cara ampuh menghilangkan bau badan menggunakan bahan-bahan alami.

1. Jeruk nipis dan baking soda

Jeruk nipis mempunyai sifat antibakteri yang dapat membunuh bakteri penyebab bau badan.

Cara membuat obat alami ini, yakni campurkan air perasan jeruk nipis dengan sedikit baking soda, hingga berbentuk pasta.

Oleskan pasta ini ke area yang rentan berbau, seperti ketiak, lalu biarkan selama beberapa menit sebelum dibilas.

2. Cuka apel

Sama seperti jeruk nipis, cuka apel juga memiliki sifat antibakteri dan mampu mengontrol produksi keringat.

Baca Juga: Enak dan Jadi Favorit Orang-orang, Ternyata 5 Makanan Ini Bisa Jadi Pemicu Bau Badan