Find Us On Social Media :

Mengandung Antioksidan Tinggi, Rutin Minum Teh Ini Bisa Mencegah Kanker

Minum teh dapat mencegah kanker dan membantu optimalkan pengobatan.

Teh hijau terbuat dari daun tanama Camellia sinensis yang dikukus dan tidak difermentasi.

Selain mencegah kanker, jenis teh ini diklaim juga bermanfaat bagi orang-orang yang mengidapnya karena alasan-alasan berikut:

1. Meningkatkan imunitas yang akan membantu melawan kanker.

2. Meningkatkan kesehatan dan energi.

3. Membuang racun-racun dalam tubuh.

4. Memberi pasien kanker kendali atas penyakit dan pengobatannya.

5. Pendamping pengobatan kanker konvensional.

Efek Samping yang Diwaspadai

Selain masih dibutuhkan lebih banyak penelitian tentang manfaat teh untuk mencegah kanker dan membantu pengobatan, perhatikan jumlah konsumsinya.

Teh hijau mengandung kafein, bila dikonsumsi berlebihan dapat menyebabkan susah tidur, sakit kepala, dan tubuh lemas.

EGCG yang tinggi dalam teh hijau bila dikonsumsi dalam jumlah banyak, dapat menyebabkan sakit perut pada sebagian orang.

Jumlah yang banyak juga dapat menjadi racun bagi hati dan menyebabkan perubahan pada enzim hati. (*)

Baca Juga: Pantas Sering Dilarang Orangtua, Ternyata Ini Bahaya Terlalu Sering Minum Es Saat Cuaca Panas