"Meskipun kami tidak memiliki data ekstensif mengenai produk pewarna rambut dan kandungannya dalam ASI, secara umum mewarnai rambut saat menyusui dianggap aman," ujarnya dikutip dari Verywell Family.
Tips Mewarnai Rambut Ibu Menyusui
Meski tergolong aman, sebaiknya ibu memerhatikan beberapa tips berikut sebelum mengecat rambut.
1. Baca label produk
Pastikan untuk membaca lable produk dengan cermat dan hindari pewarna rambut yang mengandung bahan berpotensi berbahaya, misalnya amonia.
Kandungan amonia dianggap berbahaya karena bisa menyebabkan iritasi pada kulit rambut dan memicu reaksi alergi seperti kulit kepala gatal, setelah pemakaian jangka panjang.
2. Pilih ruang pewarnaan yang tepat
Setelah menentukan produk pewarna yang tepat, lakukan pengecetan rambut di ruang yang mempunyai ventilasi baik.
Mewarnai rambut di tempat yang memiliki ventilasi baik dapat membantu mengurangi paparan zat kimia.
Setelahnya, pastikan mandi dan membilas pewarna rambut yang dioleskan sebelum memegang bayi.
Cuci rambut sebelum menyusui dilakukan untuk mengurangi aroma yang dapar menyebabkan pilek atau batuk pada bayi.
Kulit bayi juga masih sangat sensitif, sehingga kontak apapun dengan pewarna rambut dapat menyebabkan alergi yang parah.
Mewarnai rambut saat menyusui dapat dilakukan dengan aman asalkan langkah-langkah pencegahan diambil.
Penting untuk membuat keputusan berdasarkan fakta ilmiah dan konsultasi dengan dokter jika ada kekhawatiran khusus. (*)
Baca Juga: 10 Obat Asam Urat Alami untuk Ibu Menyusui, Aman untuk Kesehatan Ibu Maupun Bayi