Find Us On Social Media :

Cara Mengolah Tepung Kanji untuk Obat Asam Lambung, Bisa Dibuat Bubur hingga Minuman

Cara mengolah tepung kanji untuk obat asam lambung

GridHEALTH.idAsam lambung adalah masalah umum yang dapat menyebabkan ketidaknyamanan dan gangguan dalam kehidupan sehari-hari.

Memang ada banyak obat yang bisa dikonsumsi untuk mengatasi asam lambung.

Namun, apabila Anda lebih menyukai bahan-bahan alami, ternyata ada juga lo yang bisa dimanfaatkan.

Salah satunya adalah dengan tepung kanji.

Akan tetapi, agar tepung kanji bisa mengeluarkan manfaatnya dengan maksimal, cara pengolahannya juga tidak boleh sembarangan.

Lantas, bagaimana caranya yang tepat? Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Apa itu tepung kanji?

Tepung kanji, juga dikenal sebagai tepung sagu, berasal dari umbi-umbian seperti singkong atau talas.

Tepung ini telah menjadi bagian penting dari diet di berbagai budaya di seluruh dunia.

Tepung kanji memiliki tekstur halus dan mudah larut dalam air, sehingga sering digunakan sebagai bahan untuk mengentali makanan atau membuat minuman.

Manfaat tepung kanji untuk asam lambung

Inilah beberapa manfaat tepung kanji untuk asam lambung yang tidak diketahui banyak orang.

1. Melapisi lambung

Tepung kanji memiliki sifat melapisi yang dapat membantu melindungi dinding lambung dari efek negatif asam lambung berlebihan.

Baca Juga: Benarkah Berjemur di Pagi Hari Baik untuk Asam Lambung? Simak Penjelasannya