Find Us On Social Media :

Tanpa Minum Obat, Ini 9 Cara Mengatasi Asam Lambung Naik Saat Puasa

Cara mengatasi asam lambung naik saat puasa

GridHEALTH.id – Bagi pengidap asam lambung, menjalankan puasa mungkin dapat menjadi tantangan tersendiri.

Pasalnya, asam lambung naik rentan sekali terjadi ketika puasa.

Ketika asam lambung naik, tentu bisa menjadi kondisi yang tidak nyaman dan mengganggu.

Namun, kini Anda tak perlu khawatir lagi. Sebab, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi asam lambung naik saat puasa.

Bagaimana caranya? Yuk, simak!

Cara mengatasi asam lambung naik saat puasa

Melansir dari berbagai sumber, inilah beberapa tips yang bisa membantu Anda mengatasi asam lambung naik saat berpuasa:

1. Pola makan seimbang

Pola makan seimbang sangat penting untuk menghindari asam lambung naik saat puasa.

Pilihlah makanan yang rendah asam dan lemak, serta tinggi serat.

Hindari makanan pedas, berlemak, dan berminyak karena dapat meningkatkan produksi asam lambung.

2. Segera minum air saat berbuka

Ketika berbuka puasa, segera minum air putih dalam jumlah yang cukup untuk menghindari dehidrasi.

Hindari minuman berkafein dan berkarbonasi yang dapat merangsang produksi asam lambung.

Baca Juga: Benarkah Kecap Bisa Menyebabkan Asam Lambung Naik? Cek Faktanya