Find Us On Social Media :

5 Pilihan Menu Buka Puasa yang Menyehatkan Lambung, Salah Satunya Yogurt

Greek yogurt pilihan menu buka puasa yang sehat bagi lambung.

GridHEALTH.id - Memilih makanan yang tepat saat berbuka, dapat membantu menjaga kesehatan lambung.

Berpuasa sepanjang hari, membuat seseorang terkadang tidak memperhatikan makanan yang dikonsumsi saat berbuka.

Hal terpenting yang dipikirkan hanyalah keharusan memulihkan tubuh dengan makanan yang akan dikonsumsi.

Perlu diketahui, makanan buka puasa yang baik untuk lambung bukan hanya memulihkan energi yang hilang selama puasa.

Akan tetapi, juga harus dapat membantu mencegah masalah pencernaan yang mungkin timbul setelah berpuasa.

Menu Buka Puasa yang Sehat untuk Lambung

Beberapa makanan berikut dapat membantu kita memulihkan keseimbangan dan menjaga kesehatan lambung selama bulan Ramadan.

1. Buah-buahan segar

Buah-buahan segar seperti semangka, melon, buah apel, dan pir adalah pilihan yang sangat baik untuk dikonsumsi saat berbuka puasa.

Buah-buahan ini mengandung banyak air, serat, dan nutrisi penting lainnya yang membantu menjaga kesehatan lambung.

Serat dalam buah-buahan membantu memperbaiki pencernaan dan mencegah sembelit, sementara kandungan airnya membantu dalam hidrasi tubuh setelah seharian berpuasa.

2. Sayuran hijau

Sayuran hijau seperti bayam, kangkung, dan brokoli kaya akan serat dan antioksidan yang baik untuk pencernaan.

Makanan ini juga rendah kalori tetapi tinggi nutrisi, sehingga membantu menjaga keseimbangan asupan makanan setelah berpuasa.

Baca Juga: Para Wanita Wajib Catat Tips Kembali Berpuasa Setelah Haid, Bantu Tubuh Beradaptasi