Kadar kolesterol yang terkendali dalam darah, sangat membantu mengurangi risiko penyakit jantung.
3. Menjaga kesehatan pencernaan
Seperti diketahui kalau biji wijen mempunyai kandungan serat yang cukup tinggi di dalamnya.
Ini dapat membantu melancarkan pencernaan dan mencegah masalah kesehatan, seperti sembelit atau gangguan usus.
4. Memperkuat otot
Manfaat biji wijen untuk kesehatan yang lainnya, yakni dapat membantu memperkuat otot-otot tubuh.
Efek positif tersebut disebabkan oleh protein yang terkandung di dalamnya, yang mampu membantu membangun dan memelihara jaringan otot.
5. Meningkatkan fungsi otak
Manfaat kesehatan yang terakhir berkaitan dengan fungsi otak, yang sangat penting bagi kehidupan seseorang.
Vitamin B kompleks dalam biji wijen penting untuk menjaga kesehatan otak dan fungsi kognitif.
Untuk mendapatkan manfaat yang optimal, disarankan untuk mengonsumsinya dalam jumlah 1-2 sendok makan per hari.
Bisa memilih jenis biji wijen yang akan dikonsumsi, mulai dari yang putih, hitam, atau campuran keduanya.
Biji wijen dapat dikonsumsi dengan cara menaburkannya pada makanan seperti nasi, salad, yogurt, atau oatmeal.
Itulah manfaat biji wijen untuk kesehatan dan cara mengonsumsinya. (*)
Baca Juga: Manfaat Teh Sereh Sebagai Obat Alami dan Cara Membuatnya Agar Sehat