Find Us On Social Media :

Bukan Cuma Mengenyangkan, 6 Makanan Ini Bisa Turunkan Diabetes dengan Cepat

Jenis makanan terbaik menurunkan diabetes.

Kandungan serat dan vitamin K dalam sayuran hijau juga membantu meningkatkan sensitivitas insulin, hormon yang mengatur kadar gula darah.

3. Ceri

Makanan menurunkan diabetes berikutnya adalah ceri, buah berukuran kecil dan berwarna merah, yang punya manfaat luar biasa bagi kesehatan.

Buah ini kaya akan antosianin, pigmen flavonoid yang memiliki efek anti-inflamasi dan meningkatkan sensitivitas insulin.

Konsumsi ceri secara teratur dapat membantu menurunkan kadar gula darah dan mengurangi risiko komplikasi diabetes.

4. Tomat

Tomat memiliki kandungan lycopene yang tinggi. Lycopene merupakan antioksidan kuat yang membantu melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas dan meningkatkan sensitivitas insulin.

Konsumsi tomat secara teratur, dapat membantu mengendalikan kadar gula darah dan mencegah komplikasi diabetes.

5. Makanan tinggi protein

Daging tanpa lemak, ikan, telur, dan produk susu rendah lemak adalah sumber protein yang ideal untuk pengidap diabetes.

Protein membantu tubuh merasa kenyang lebih lama, sehingga terhindar dari godaan ngemil dan lonjakan gula darah.

Pilihlah protein tanpa lemak dan olah dengan cara yang sehat, untuk memaksimalkan manfaatnya.

6. Ubi jalar

Ubi jalar merupakan alternatif karbohidrat yang lebih baik bagi pengidap diabetes, dibandingkan kentang.

Jenis umbi ini, mempunyai indeks glikemik yang lebih rendah dan kaya akan serat, vitamin A, dan antioksidan yang bermanfaat bagi kesehatan. (*)

Baca Juga: Pilihan Buah dengan Kandungan Gula Rendah, Cegah Diabetes dengan Mudah