Find Us On Social Media :

Mata Tetap Sehat Usia Senja, Rahasia Mencegah Katarak pada Lansia

Cara mencegah terjadinya katarak pada usia lanjut.

GridHEALTH.id - Katarak adalah gangguan penglihatan yang paling sering terjadi pada lanjut usia (lansia).

Ini menyebabkan lensa mata menjadi keruh dan buram, bagaikana kabut yang mengahalangi penglihatan.

Akibat katarak, kelompok lanjut usia bisa mengalami masalah dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Faktor Risiko Katarak pada Lansia

Terdapat beebrapa faktor risiko yang membuat lansia lebih berisiko mengalami gangguan penglihatan ini.

* Usia: Seiri bertambahnya usia, risiko katarak semakin tinggi.

* Penyakit kronis: Lansia yang mempunyai penyakit kronis seperti diabetes, hipertensi, dan obesitas lebih berisiko alami katarak.

* Paparan sinar matahari: Paparan sinar matahari yang berlebihan tanpa pelindung mata dapat meningkatkan risiko katarak.

* Merokok: Merokok meningkatkan risiko katarak secara signifikan.

* Obat-obatan tertentu: Penggunaan kortikosteroid jangka panjang dapat meningkatkan risiko katarak.

Mencegah Katarak Pada Lansia

Kabar baiknya, katarak bukan takdir yang tak terelekkan. Dengan langkah pencegahan yang tepat, dapat menjaga kesehatan mata dan menunda, bahkan mencegah katarak agar tidak mengganggu masa tua.

Berikut ini langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk mencegah lansia mengalami katarak.

Baca Juga: Dampak Diabetes pada Kesehatan Mata, Jangan Diabaikan

1. Konsumsi makanan sehat dan seimbang

Lansia disarankan untuk memperbanyak konsumsi buah dan sayur yang kaya akan antioksidan, karena dapat membantu melindungi mata dari kerusakan akibat radikal bebas.

Pilihlah buah dan sayur berwarna cerah seperti jeruk, wortel, bayam, dan brokoli.

Selain sayur dan buah, ikan kaya asam lemak omega-3 seperti salmon, tuna, dan sarden juga perlu dikonsumsi.

Sementara makanan olahan dan tinggi gula, harus dibatasi karena meningkatkan risiko diabetes dan obesitas, yang menjadi faktor risiko katarak.

2. Hindari rokok dan alkohol

Agar mata tetap sehat sampai usia lanjut, kebiasaan merokok dan mengonsumsi minuman beralkohol perlu dihentikan.

Berhenti merokok ataupun konsumsi alkohol adalah langkah terbaik untuk melindungi kesehatan mata.

3. Lindungi mata dari sinar matahari

Ketika beraktivitas di luar, gunakan kacamata hitam yang memiliki label "UV protection" untuk melindungi mata dari sinar ultraviolet.

Gunakan juga topi bertepi lebar untuk melindungi mata dari sinar matahari langsung.

4. Rutin periksa mata

Lakukan pemeriksaan mata minimal sekali setahun, terutama jika memiliki faktor risiko. 

Pemeriksaan mata dini dapat membantu mendeteksi katarak pada tahap awal dan memungkinkan pengobatan yang lebih efektif.

5. Konsultasi dengan dokter

Bicarakan dengan dokter jika memiliki kekhawatiran tentang katarak. Dokter dapat memberikan saran dan informasi lebih lanjut tentang pencegahan dan pengobatan. (*)

Baca Juga: Kenali Dampak Trombosit Drop Beserta Metode Pengobatannya yang Efektif