Find Us On Social Media :

Sering Ditanyakan, Apakah Penderita Asam Lambung Boleh Minum Susu?

Apakah penderita asam lambung boleh minum susu?

GridHEALTH.id – Bagi penderita asam lambung, pemilihan makanan dan minuman sangat penting untuk mencegah kambuhnya gejala yang menyiksa.

Salah satu pertanyaan yang sering muncul adalah, apakah penderita asam lambung boleh minum susu.

Apabila Anda termasuk yang kerap mengalami asam lambung, penting untuk mengetahui fakta selengkapnya.

Berikut ini penjelasannya.

Pengaruh susu pada penderita asam lambung

Susu dianggap sebagai minuman yang menenangkan lambung karena teksturnya yang lembut.

Namun, efek susu pada penderita asam lambung bisa bervariasi. Pada beberapa orang, susu justru dapat memperparah gejala asam lambung.

Hal ini tergantung pada jenis susu yang diminum dan respons tubuh individu.

1. Susu sapi

Susu sapi mengandung lemak yang cukup tinggi, terutama susu penuh lemak atau susu murni.

Lemak dalam susu dapat memperlambat proses pencernaan dan meningkatkan produksi asam lambung.

Akibatnya, asam lambung bisa naik ke kerongkongan dan memperburuk gejala.

2. Susu rendah lemak atau skim

Susu rendah lemak atau skim lebih direkomendasikan untuk penderita asam lambung.

Baca Juga: Benarkah Air Hangat Bisa Menghilangkan Asam Lambung? Simak Faktanya