GridHEALTH.id - Di zaman sekarang, semua kegiatan serba dimudahkan dengan hadirnya ojek oline.
Ingin pergi kemanapun atau memesan makanan apapun, ojek online siap melayani.
Baca Juga : Punya Masalah dengan Rambut Rontok? 4 Makanan Ini Bisa Mengatasinya
Tapi pernahkah kita berpikir sebelum pergi kalau helm yang diberikan kepada penumpang ojek online kotor?
Atau bahkan pernahkah berpikir kondisi rambut penumpang sebelum kita yang menggunakan helm tersebut?
Helm merupakan salah satu atribut pengendara sepeda bermotor, termasuk ojek online.
Baca Juga : Sering Mencuci Rambut Bikin Rambut Rusak? Ternyata Hal Ini Penyebabnya
Salah satu hal yang paling utama yang harus dilakukan pengemudi ojek online adalah menjaga kebersihan helm yang dipinjamkan kepada penumpangnya.
Helm yang kotor dan bau menjadi salah satu penilaian tersendiri bagi penumpang ojek online.
Jika menemukan helm yang seperti ini kita patut waspada, terutama bagi kaum pria atau wanita yang tidak menggunakan jilbab.
Jangan sepelekan kebersihan helm karena bisa jadi helm yang kotor dan bau tersebut mengandung banyak jamur dan bakteri jahat yang merugikan kesehatan kita.
Baca Juga : Penggunaan Baby Walker Untuk Membantu Bayi Berjalan, Amankah?
Bakteri dan jamur tersebut dapat mebahayakan kesehatan kulit kepala kita dan menyebabkan beberapa penyakit, seperti:
Jerawat
Gesekan atau tekanan yang diberikan helm pada kulit kepala dapat menyebabkan jerawat tumbuh di daerah kulit kepala dan wajah.
Baca Juga : Penata Gaya Ini Tak Dapat Pergi Tanpa Make Up Akibat Jerawat Kistik
Saat menggunakan helm dalam waktu yang cukup lama, kepala jadi berkeringat dan kelenjar minyak pada kulit kepala akan menghasilkan sebum lebih banyak kemudian jerawat itu akan muncul.
Selain itu, paparan sinar matahari dan debu dapat menghambat folikel rambut dan menyebabkan jerawat pada kepala dan wajah.
Rambut rontok
Penggunaan helm yang terlalu kencang dapat mengakibatkan folikel rambut rusak dan akhirnya terjadi kerontokan pada rambut.
Minyak rambut yang dihasilkan dari kulit kepala terperangkap
Baca Juga : Punya Masalah dengan Rambut Rontok? 4 Makanan Ini Bisa Mengatasinya
Kerusakan kulit kepala
Penyakit yang bisa muncul akibat penggunaan helm yang kotor adalah seboroik dermatitis.
Seboroik dermatitis biasanya tumbuh di area tubuh yang berminyak seperti kulit kepala, dan dapat menyebabkan kulit kepala terasa gatal, merah, perih, hingga mengelupas akibat adanya ketombe.
Baca Juga : Sering Mencuci Rambut Bikin Rambut Rusak? Ternyata Hal Ini Penyebabnya
Untuk menghindari penyakit di atas, lebih baik kita membawa helm sendiri dan rajin mencuci helm dan selalu menjaga kebersihan rambut.
Apabila memakai helm abang ojek, sangat disarankan untuk menutupi kepala dulu dengan scarf atau sejenis penutup kelapa shower cap. Jadi rambut dan kepala kita terhindar dari kontak langsung helm si abang ojek. (*)
Source | : | Mayo Clinic |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar