Penyakit kelenjar getah bening ini terjadi akibat adanya serangan virus atau bakteri pada tubuh, biasanya terletak di leher, bawah rahang, ketiak, belakang telinga, bahkan pangkal paha (selangkangan).
Baca Juga : Sepelekan Virus Gondok Bisa Sebabkan Impotensi, Simak Gejalanya!
Dilansir dari laman Mayo Clinic, penyebab penyakit kelenjar getah bening yaitu:
1. Infeksi bakteri atau virus
Biasanya sebagian besar penyakit kelenjar getah bening terjadi akibat serangan bakteri atau virus yang menyebabkan beberapa penyakit, seperti:
- Radang tenggorokan
- Campak
- Infeksi telinga
- Infeksi gigi (abses)
- Mononukleosis (radang tenggorokan yang cukup parah)
- Infeksi kulit, seperti selulit
- HIV
Baca Juga : Wanita Muda Kurus Bisa Kelebihan Kolesterol, Ini Cara Menurunkannya
Bahkan infeksi bakteri atau virus lainnya yang dapat menyebabkan penyakit kelenjar getah bening, adalah tuberkulosisi, infeksi seks menular, toksoplasma, bahkan cakaran dari binatang.
Source | : | Mayo Clinic |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar