Melansir Medical News Today, Khusus untuk tangan terdapat 9 titik pijatan yang dianggap bisa mengatasi masalah kesehatan, antara lain :
Lung Meridian – Segaris Ibu Jari
Terletak ke arah tepi telapak tangan, titik lung meridian mengalir dari ujung ibu jari ke bawah dan melewati lipatan di pergelangan tangan.
Menurut ahli refleksologi, menggosok bagian yang sakit di sepanjang garis ini dapat membantu meringankan gejala pilek, termasuk bersin, kedinginan, dan sakit tenggorokan.
Baca Juga: Pijat Sembarangan, Wanita Hamil 6 Bulan Ini Keguguran dan Koma Berminggu-minggu
Heart 7 – Pergelangan Tangan
Seseorang dapat menemukan titik heart 7 di pergelangan tangan, tepat di luar tulang kecil yang sejajar dengan jari kelingking.
Nama tradisional untuk titik ini diterjemahkan menjadi ‘Spirit Gate’. Orang yang memberikan pijatan pada heart 7 ini percaya dapat mencegah insomnia, kegelisahan, depresi, dan penyakit jantung.
Inner Gate Point – Bagian Dalam
Baca Juga: 7 Pria Alami Infeksi Mengerikan Usai Dipijat di Panti Pijat, Bakterinya Kebal Antibiotik!
Inner Gate point terletak pada bagian pergelangan tangan. Untuk mengukurnya, gunakan tiga jari dari bagian bawah telapak tangan.
Praktisi merekomendasikan menggunakan ibu jari untuk memijat dengan kuat titik ini. Dipercaya bisa meredakan mual dan sakit perut. Ini juga dapat membantu masalah pencernaan lainnya.
Source | : | Medical News Today |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar