Hasri Ainun Habibie dilarikan ke rumah sakit Ludwig-Maximilians-Universitat, Klinikum Grosshadern, Munchen, Jerman dan menjalani sembilan kali operasi.
Empat dari sembilan operasi tersebut merupakan operasi utama, sedangkan sisanya merupakan eksplorasi.
Ibunda dari Ilham Akbar Habibie dan Thareq Kemal Habibie divonis mengidap kanker ovarium stadium 4.
Baca Juga: Hasil Studi Menyatakan: Infeksi Gusi Bisa Sebabkan Wanita Sulit Hamil
Namun Ia tak memberitahu BJ Habibie jika mengidap penyakit mematikan tersebut.
Setelah tahu kondisi sang istri, Habibie pun memaksa Ainun untuk menjalani pemeriksaan MRI (Magnetic Resonance Imaging) hingga akhirnya mengetahui penyakit kanker yang diidap Ainun.
Begitu mengetahui ada kanker yang bersarang di tubuh Ainun, Habibie langsung menghubungi Kedutaan Besar Jerman agar disediakan visa sebab dirinya hendak membawa Ainun berobat ke Munchen, Jerman.
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | GridHEALTH |
Komentar