GridHEALTH.id - Setiap hari kita menyikat gigi, sedikitnya dua kali sehari. Tapi pernahkah kita berpikir tentang cara yang benar untuk melakukannya?
Baca Juga: Meski Digosok Setiap Hari, Gigi Si Kecil Berwarna Kuning, Mungkin Ini Penyebabnya
Sebuah studi di London menemukan, tidak ada yang benar-benar tahu bagaimana cara menyikat gigi yang terbaik.. Hal ini diketahui berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh University College London.
Seperti dipublikasikan dalam British Dental Journal, penelitian ini menganalisis berbagai macam anjuran para profesional di bidang kesehatan gigi tentang bagaimana cara menyikat gigi yang benar, pada 10 negara.
Menurut peneliti, ada banyak informasi yang saling bertentangan tentang cara menyikat gigi sehingga membuat kebingungan pada pasien dan konsumen produk perawatan gigi tertentu.
"Masyarakat perlu memiliki kesepahaman mengenai cara menyikat gigi yang benar," kata Aubrey Sheiham, Profesor Kesehatan Gigi Masyarakat di University College London seperti dikutip dari Medical Daily.
"Jika orang mendengar sesuatu yang bertentangan tentang cara menyikat gigi dari dokter gigi mereka atau bahkan perusahaan sikat dan pasta gigi, tentu hal ini akan membingungkan mereka," imbuhnya.
Ia berpendapat bahwa Asosiasi Dokter Gigi sebaiknya lebih konsisten untuk menetapkan anjuran menyikat gigi yang terbaik.
Source | : | Medical Daily,British Dental Journal |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar