GridHEALTH.id - Sempat terseret kasus ujaran kebencian hingga pencemaran nama baik, Ahmad Dhani yang sempat mendekam di rumah tahanan (rutan) Medaeng dan LP Cipinang ini akhirnya dibebaskan.
Ahmad Dhani bebas per tanggal 30 Desember 2019.
Baca Juga: Sakit Diderita Ahmad Dhani Selama Di Balik Jeruji Besi, Asam Urat hingga Membuatnya Pincang,
Kabar tersebut tentu disambut oleh keluarga dan kerabat dekat Ahmad Dhani, tak terkecuali Mulan Jameela yang tak sabar menanti kehadiran sang pujaan hati.
Meski demikian, dibalik kepulangan Ahmad Dhani ke rumahnya, kelakuan mantan suami Maia Estianty selama dalam penjara rupanya sempat menjadi bahan perbincangan publik.
Bagaimana tidak, Ahmad Dhani kerap kali berdalih menderita berbagai penyakit hingga dirinya minta mendapat perawatan intensif.
Sakit gigi
Dhani mengaku dirinya sudah mendapatkan rujukan dari dokter rumah tahanan setelah mengeluhkan rasa sakit pada gigi geraham kanan atas.
Sakit gigi memang sangat menyakitkan dan membuat tidak nyaman.
Walau sakit cukup biasa terjadi, siapa sangka sakit gigi bisa menjadi tanda dari penyakit mematikan, yaitu penyakit jantung.
Melansir Deccan Herald, pasien dengan riwayat penyakit jantung harus berhati-hati setelah sakit gigi mendadak, terutama jika mereka dalam kesehatan gigi yang baik, karena mungkin merupakan sinyal serangan jantung.
Meski terdengar menakutkan, kemungkinan ini adalah gejala dari angina pektoris.
Angina pektoris atau 'angin duduk' adalah rasa nyeri di dada akibat kekurangan pasokan darah dan oksigen menuju otot jantung tersendat.
Baca Juga: Isyana Sarasvati Diam-diam Langsungkan Lamaran, Harus Lakukan Vaksin Ini Sebelum Nikah
Asam urat
Tak hanya sakit gigi, Ahmad Dhani juga sempat menyatakan bahwa penyakit asam uratnya kambuh hingga membuat dirinya pincang saat menjadi persidangan.
Dhani juga sempat mengantongi jus sirsak yang katanya sebagai penawar rasa sakitnya.
Sebuah penelitian dari University of Babylon, Iraq menyatakan bahwa pengobatan asam urat atau encok ini dapat dilakukan dengan rutin mengonsumsi buah sirsak, utamanya daun sirsak.
Eekstrak sirsak yang mengandung xanthine dapat menghambat kemampuannya untuk menghasilkan tumpukkan asam urat, encok dan penyakit radang lainnya.
Bahkan penelitian yang dilakukan pada tahun 2015 menyatakan bahwa adanya kandungan cumarin yang dapat digunakan sebagai pengobatan untuk asam urat.
Selain itu, ekstrak sirsak juga disinyalir dapat menyembuhkan rematik, eksim, sakit punggung, diabetes, dan kanker.
Penyakit aneh
Selain sakit gigi dan asam urat, Ahmad Dhani pun sempat berdalih mengidap penyakit aneh yang membingungkan.
Kepala Rutan Kelas 1 Cipinang, Oga G Darmawan membeberkan jika Dhani diduga menderita penyakit anti asap rokok.
Oleh karena itu, Dhani akan digabungkan di lapas manula yang berisi orang tua yang tidak merokok.
"Beliau kan mengidap diduga penyakit anti asap rokok jadi kita jauhkan dari perokok. Nanti ditempatkan di orang tua yang tidak merokok. Karena beliau anti asap rokok," ungkap Oga.
Mengenai penyakit anti asap rokok ini memang membingungkan. Sebab tidak ada yang namanya penyakit anti asap rokok.
Memang Ahmad Dhani diketahui bukan perokok.
Mungkin yang dimaksud dengan penyakit anti asap rokok di sini adalah Ahmad Dhani tidak mau menjadi prokok pasif.
Terlepas dari berbagai penyakit yang diderita Ahmad Dhani selama di penjara, rupanya kebebasannya ini hanya disambut dari jauh oleh sang istri.
Menurut Lieus Sungkharisma yang merupakan rekan Ahmad Dhani, Mulan Jameela tidak akan ikut menjemput Dhani.
Hal tersebut lantaran Mulan memang diminta untuk menyambut Dhani di rumah saja.
"Cuma sih karena banyak yang jemput, Mulan Jameela diminta tunggu di rumah saja," kata Lieus.
Menurut Lieus, permintaan agar Mulan tak ikut menjemput Dhani datang dari para kerabat dan penggemar. Dengan pertimbangan, kenyamanan Mulan.
Mengingat, diperkirakan bakal banyak yang menjemput Ahmad Dhani.
"Takutnya kan orang banyak, nanti malah kegencet-gencet. Itu dari orang-orang yang ingin menjemput Dhani bilang begitu," ucap Lieus.
Meski demikian, Mulan Jameela akhirnya mengunggah potret kebahagiaan dirinya dengan Ahmad Dhani yang telah bebas dari penjara.
Wah, akhirnya Ahmad Dhani dan Mulan Jameela bersatu lagi ya. (*)
#berantasstunting
Source | : | Instagram,GridHealth.ID |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar