GridHEALTH.id - Madu dikenal sebagai bahan alami yang memiliki manfaat luar biasa bagi kesehatan tubuh.
Menurut European Food Information Council, madu telah digunakan selama ribuan tahun dalam pengobatan tradisional karena memiliki kekuatan antibakteri, antiinflamasi, dan antioksidan.
Madu memiliki kadar air rendah, hidrogen peroksida, dan keasaman (pH rata-rata 3,9) yang tidak ramah bagi bakteri sehingga memberi madu sifat antibakteri.
Sifat antiinflamasi diduga karena zat antioksidan yang terkandung dalam madu, meski begitu jumlahnya berbeda-beda dalam tiap sampel madu tergantung pada asal madu, komposisi, dan dosisnya.
Salah satu khasiat madu yang bisa kita manfaatkan adalah untuk mengatasi jerawat di wajah. Hal ini bisa kita lakukan dengan menjadikannya sebagai masker madu.
Bahkan masker madu ini bisa dicampurkan dengan bahan-bahan lain untuk menambah variasi.
Baca Juga: Satu Sendok Madu Setiap Bangun Tidur Katanya Sehat, Fact or Fake?
Source | : | Sajian Sedap,eufic.org |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar