GridHEALTH.id - 11 Point Ikatan Dokter Anak Indonesia untuk Pemerintah yang Akan Mengakhiri Tanggap Darurat Covid-19.
Ini harus dipenuhi pemerintah jika ingin anak-anak Indonesia sebagai generasi penerus bangsa selamat dan sehat.
Ingat, virus corona menyerang tanpa memandang usia. Baik anak-anak hingga orang tua bisa terinfeksi virus corona (Covid-19).
Bahkan, tak sedikit anak-anak yang meninggal dunia akibat terinfeksi virus corona.
Dalam hal ini Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) melaksanakan upaya deteksi kasus pada anak secara mandiri.
Baca Juga: 4 Orang Anak Ditinggal Selamanya Oleh Orangtua Mereka Karena Virus Corona di Luar Negeri
Berdasarkan data yang diperoleh hingga tanggal 18 Mei 2020 diketahui jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 3.324 anak, 129 anak berstatus PDP meninggal, 584 anak terkonfirmasi positif Covid-19, dan 14 anak meninggal akibat Covid-19.
Lebih lanjut, IDAI memaparkan temuan ini menunjukkan bahwa angka kesakitan dan kematian anak akibat Covid-19 di Indonesia tinggi, dan membuktikan bahwa tidak benar kelompok usia tidak rentan terhadap Covid-19 atau hanya akan menderita sakit ringan saja.
Baca Juga: Sekolah Dibuka Kembali, Anak-anak di Prancis dan Finlandia Terinfeksi Covid-19
Oleh karenanya, IDAI mendesak pemerintah maupun pemegang kepentingan untuk mengambil keputusan dan melakukan tindakan kepentingan terbaik kesehatan dan kesejahteraan.
Source | : | idai.or.id |
Penulis | : | Levi Larassaty |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar