Pada pertengahan April, dia sempat menghilang cukup lama, sekitar 20 hari, dengan terakhir dia memimpin rapat Partai Buruh pada 11 April.
Publik mulai menyorotinya ketika dia absen pada Hari Matahari, yaitu peringatan kelahiran kakek sekaligus pendiri Korut, Kim Il Sung, pada 15 April.
Selama hampir tiga pekan absen itu, rumor mengenai kondisi kesehatan suami Ri Sol Ju mulai mengemuka, di mana dia disebutkan sempat parah.
Baca Juga: Waspada Corona; Usai 2 bulan, Antrean Panjang Terjadi di KRL di Masa PSBB Transisi
Media yang dikelola pembelot Korea Utara menyatakan, Kim Jong Un kondisinya parah setelah menjalani operasi kardiovaskular (jantung).
Kemudian ada juga laporan yang menyatakan dia telah meninggal, dengan Kim Yo Jong, adik sekaligus penasihatnya, berpeluang menjadi penerusnya.(*)
Baca Juga: Perkantoran Mulai Aktif Kembali, Begini Cara Mencegah Covid-19 di Tempat Kerja
#berantasstunting #hadapicorona
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Muncul Lagi, Kim Jong Un Tersenyum dan Terapkan Social Distancing
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar