Baca Juga: Pikirkan Keselamatan Anak, Anies 'Keukeuh' Belum Mau Buka Sekolah di DKI
Menurut spesialis penyakit menular sekaligus penulis buku "How to Avoid Contagious Diseases", Brent W. Laartz, MD, lalat dapat menyebarkan E. coli, salmonella, hepatitis A, dan rotavirus.
Ada juga shigella, sekelompok bakteri yang dapat menyebabkan diare, demam, dan sakit perut.
Sekarang, bagaimana dengan makanan yang sudah dihinggapi lalat? Apakah harus kita buang?
Ketahuilah tidak setiap lalat akan membawa kuman alias patogen.
Semua patogen yang disebutkan di atas adalah bakteri dan virus feses, yang tidak ada pada semua makanan yang dimakan lalat.
"Lalat harus mendarat di atas daging mentah atau tinja untuk menyebarkan bakteri dan virus ke makanan yang akan kita santap," kata Laartz.
Selain itu, hanya ada satu lalat pada makanan bukan berarti kita akan sakit karena kuman yang dibawanya.
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar