“Asih” sebagai program bantuan pasien untuk mendapatkan kualitas hidup yang lebih baik dengan memberikan kenyamanan serta keringanan dalam memperoleh terapi dari Pfizer setelah pasien berkonsultasi dengan dokter ahli kanker atau spesialis.
“Asuh” sebagai program bagi pemerhati dan pendukung kanker payudara metastatis melalui dukungan psikososial yang dibutuhkan pasien kanker payudara metastatis.
Pfizer Indonesia Medical Affairs Manager dr. Dyana Suwandy mengatakan, "Pfizer mendukung proses dan upaya menjaga kualitas hidup pasien kanker payudara mestastatis tidak hanya dari aspek terapi inovatifnya saja.
Kami bekerjasama dengan berbagai komunitas peduli kanker payudara metastatis dalam menyediakan dukungan psikososial yang dibutuhkan pasien, menyelenggarakan program edukasi yang memberdayakan peran caregiver dalam pengobatan.
Baca Juga: Studi: Di Indonesia Hanya 13,2% Lansia yang Tergolong Sehat & Bugar
Baca Juga: Bus Bisa Jadi Klaster Baru, Ini Bukti Penyebaran Covid-19 Terjadi di Dalam Bus Ber-AC
Juga bertukar informasi, pengetahuan serta memberikan dukungan nyata bagi peran caregiver di dalam organisasi penyintas kanker khususnya bagi pasien penderita kanker metastatis HR positif, HER2 negatif.” (*)
Source | : | webinar,Pfizer Indonesia |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar