Adapun panduan CDC untuk mencegah penyebaran virus corona saat ingin makan di cafe atau restoran, diantaranya seperti;
- Sebelum berangkat ke restoran/rumah makan, cuci tangan dengan sabun dan air setidaknya selama 20 detik atau gunakan hand sanitizer. Setelah sampai tujuan, cuci tangan kembali seperti sebelumnya.
- Jangan lupa membawa alat makan / minum sendiri, seperti sendok, garpu, dan sumpit. Akan lebih baik pula jika kamu membawa botol minum sendiri.
- Selama di restoran, hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut. Lalu tutupi batuk dan bersin dengan tisu atau siku bagian dalam. Buang tisu ke tempat sampah dan segera cuci tangan dengan sabun serta air atau pakai hand sanitizer.
- Pilih restoran yang sudah menerapkan protokol kesehatan pencegahan corona. Tanyakan ke manajer restoran / customer servis untuk memperjelas protokol kesehatan yang sudah diterapkan di rumah makan tersebut.
- Selama di restoran, kamu harus terapkan jaga jarak 1-2 meter dari orang lain yang tidak satu rumah. Hindari berkumpul atau berkelompok. Kamu lebih baik menjauhi antrian atau kerumunan orang.
Baca Juga: 19 Provinsi Terjangkit Covid-19, Jatim Tidak Ada di 53 Titik Zona Merah Infeksi Virus Corona
Source | : | CDC,Kontan.co.id |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar