Presiden kembali mengingatkan bahwa penanganan Covid-19 harus diimbangi dengan pemulihan ekonomi.
Sehingga, pentingnya strategi untuk mempersiapkan itu semua.
"Jadi strategi yang sejak awal kita sampaikan rem dan gas itu betul-betul diatur betul, jangan sampai kendor dan juga memunculkan (klaster Covid-19 baru,red)," tambahnya.
Baca Juga: 4 Bahan Alami Kesehatan Rambut, Untuk Rambut Rontok dan yang Mengalami Kebotakan
Kepala Negara juga mengingatkan potensi munculnya gelombang kedua pandemi Covid-19 di Indonesia.
Maka, Jokowi meminta kepada jajarannya untuk bertindak tegas dengan mensosialisasikan protokol kesehatan serta melarang semua kegiatan yang berpontensi terjadinya kerumunan massa.
Diketahui protokol kesehatan seperti memakai masker, jaga jarak, dan rutin mencuci tangan memang sangat penting dilakukan saat pandemi Covid-19 ini.
Source | : | tribunnews,CDC |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar