Diketahui bahwa dalam ekstrak daun alpukat ditemukan kandungan serotonin yang cukup tinggi.
Serotonin sendiri adalah hormon yang membuat suasana hati seseorang baik karena dapat meningkatkan fungsi otak dan neuron yang sehat.
Maka dari itu, tidak hanya sebagai moodbooster, daun alpukat juga dapat digunakan untuk membantu pengobatan pengidap depresi dan gangguan kecemasan.
Daun alpukat memiliki kandungan Quercetin yang dapat mengurangi pembengkakan yang terjadi karena luka otot maupun luka pasca operasi.
Tapi bukan hanya luka pada bagian otot yang dapat disembuhkan, namun juga radang sendi, sakit gigi, dan nyeri tulang lainnya.
Kandungan yag terdapat pada daun alpukat seperti Piene dan Quercetin dapat menghasilkan efek analgesik dengan cara memblokir bagian neurotransmitter yang mengirimkan impuls nyeri ke otak.
Kandungan anti-inflamasi pada daun alpukat juga diketahui dapat meredakan sakit kepala, migrain, dan juga sinus.
Baca Juga: Manfaat Konsumsi Alpukat Bagi Ibu Hamil dan Janin, Si Kaya Folat Sampai Kalium
Source | : | Science Alert,Avocadobuddy.com,Helth.co |
Penulis | : | Anisa Rahmatika |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar