GridHEALTH.id - Saat mengalami buang air besar (BAB) berdarah baiknya kita hati-hati.
Sebab kondisi tersebut bisa jadi tanda adanya masalah kesehatan yang kita alami.
Karenanya agar terhindar dari masalah kesehatan yang lebih parah, penting bagi kita mengetahui penyebab BAB berdarah.
Apalagi penyebab BAB berdarah ini ternyata ada bermacam-macam, mulai dari yang ringan sampai berbahaya.
Dilansir dari laman Medicine Net (7/12/2019) berikut kondisi-kondisi yang bisa jadi penyebab BAB berdarah.
1. Ambeien
Penyebab BAB berdarah yang cukup sering dialami oleh banyak orang adalah ambeien.
Diketahui ambeien adalah kondisi di mana pembuluh darah di sekitar anus mengalami inflamasi atau pembengkakan.
Meski jarang terjadi, pendarahan akibat ambein bisa menyebabkan tubuh kekurangan zat besi.
Namun, tidak perlu khawatir karena biasanya ambeien bisa sembuh dalam waktu singkat.
Saat mengalami masalah itu, cobalah untuk mengonsumsi lebih banyak sumber zat besi.
2. Fisura Ani
Fisura ani atau luka di sekitar anus termasuk salah satu penyebab BAB berdarah yang dapat terjadi.
Kondisi ini dapat menyebabkan rasa sakit dan tidak nyaman.
Untuk menghindari fisura ani, kita perlu mengatasi sembelit untuk mengurangi luka di sekitar anus.
Baca Juga: Hari Gizi Nasional, Sembelit Tanda Tidak Seimbàng Asupan Gizi Harian
3. Divertikulitis
Divertikulitis atau peradangan pada divertikula yang ada di saluran pencernaan bisa juga menjadi penyebab BAB berdarah.
Sampai saat ini, belum bisa dipastikan faktor apa yang menyebabkan divertikula membengkak.
Namun, kondisi itu dikaitkan dengan tekanan atau dinding usus besar yang melemah.
4. Polip dan Kanker
Disebutkan bahwa BAB berdarah juga bisa disebabkan karena adanya polip atau kanker.
Apalagi jika polip atau kanker muncul di sekitar usus besar atau rektum.
Jika terus dibiarkan, pendarahan bisa semakin banyak. Bahkan, tubuh dapat mengalami kekurangan zat besi.
Itulah kondisi-kondisi yang bisa jadi penyebab BAB berdarah.
Jika kita mengalami BAB berdarah, baiknya jangan ragu untuk melakukan pemriksaan pada dokter.(*)
Baca Juga: Cara Mengatasi Sembelit dengan Teknik Pijat di Perut, BAB Lancar
#berantasstunting
#hadapicorona
#BijakGGL
Source | : | Medicinenet |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar