GridHEALTH.id - Belum lama dunia dihebohkan oleh varian Delta, tetiba saja muncul varian baru virus corona.
Sedihnya varian baru virus corona ini telah membuat salah satu negara di Afrika, tepatnya Afrika Selatan dilanda gelombang ke tiga pandemi Covid-19.
Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Hiperglikemia Pada Penyandang Diabetes
Gelombang ke tiga pandmei Covid-19 di Afrika Selatan ini disebabkan oleh varian baru virus corona.
Menurut WHO varian baru tersebut disebut VOC, yaitu varian yang harus diperhatikan, bersama varian Alpha, Beta, dan Gama.
Menurut sebuah laporan, varian baru yang melanda Afrika Selatan dan membuat gelombang ketiga pandemi Covid-19, dari proses terjadinya disingkat C.1.2 yang berevolusi dari C.1 - galur dominan dalam gelombang pertama epidemi di Afrika Selatan.
Sejak terdeteksinya pertama kali di Afrika Selatan, C.1.2 pada Mei lalu, telah ditemukan di tujuh dari sembilan provinsi di Afrika Selatan dan di tujuh negara lain yang mencakup Afrika, Asia, Eropa dan Oseania.
Baca Juga: Rotasi Kelompok di Tempat Kerja dan Sekolah Cara Terbaik Melawan Penyebaran Covid-19, WHO
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar