GridHEALTH.id - Gondongan merupakan penyakit infeksi virus yang umumnya memengaruhi kelenjar parotis alias kelenjar penghasil air liur.
Dimana gondongan dapat menyebabkan pembengkakan pada salah satu atau kedua kelenjar tersebut.
Gondongan disebabkan oleh infeksi virus dari golongan paramyxovirus.
Virus ini menyebar melalui droplet, yakni percikan air liur dan lendir yang keluar dari mulut dan hidung orang yang terinfeksi.
Ketika virus masuk ke tubuh maka akan menetap, berkembang biak, dan menyebabkan peradangan serta pembengkakan pada kelenjar parotis.
Gondongan termasuk penyakit infeksi yang mesti diwaspadai sebab dapat menular, terutama sekitar sembilan hari setelah gejala muncul.
Selain itu bisa juga memicu berbagai komplikasi yang berakibat fatal.
Mulai dari pembengkakan testis, radang otak (ensefalitis), meningitis sampai pankreatitis.
Sebagai langkah pencegahan, penting bagi kita mengetahui gejala gondongan itu sendiri.
Baca Juga: Gejala Infeksi Virus Gondok alias Gondongan, Bisa Sebabkan Impoten
Source | : | Mayoclinic.org,Johns Hopkins Medicine - Gondongan |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar