GridHEALTH.id - Hari Keamanan Pangan Sedunia, yang diperingati setiap tahun, berupaya mendidik semua pihak, mulai dari pertanian hingga di meja makan, untuk mengambil tindakan guna mencegah, mendeteksi, dan mengelola risiko bawaan makanan.
Hari ini kita berbicara tentang makanan yang tidak boleh disimpan di lemari es. Meskipun menyimpan makanan di lemari es tampaknya merupakan cara yang banyak diketahui untuk menjaganya tetap segar, tetapi tidak semua makanan memerlukan pendinginan.
Bahkan, untuk beberapa makanan, itu bisa menjadi yang terburuk. Udara dingin dari lemari es dapat memiliki efek negatif pada nilai gizi beberapa buah yang sehat.
Dikutip dari Healthy Living, berikut adalah 10 makanan yang tidak boleh disimpan di lemari es, dan mengapa sebaiknya dibiarkan di suhu ruangan:
1. Tomat
Jika tomat disimpan di lemari es, rasanya yang kaya dan tajam akan hilang. Untuk mencegahnya menjadi hambar dan teksturnya seperti tepung, tomat harus dijauhkan dari lemari es.
2. Pisang
Buah ini membutuhkan suhu sedang untuk bisa matang. Namun, menyimpan di kulkas akan membuatnya cepat menghitam.
Lebih baik simpan di udara terbuka di tempat yang kering dengan menempelkan selotip plastik di bagian ekornya agar bertahan lebih lama.
Baca Juga: Trik Menyimpan Buah dan Sayur di Kulkas Agar Tak Cepat Layu dan Busuk
Baca Juga: 5 Manfaat Kesehatan Daun Kemangi yang Khasiatnya Bikin Kaget
3. Alpukat
Buah ini cepat matang setelah dibeli. Menyimpannya di lemari es akan memperlambat proses ini. Alpukat akan tetap enak dan matang secara alami jika disimpan di tempat yang kering di atas meja.
Source | : | Healthy Living |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar